Brilio.net - Baru-baru ini terdengar kabar mengejutkan yang datang dari Bupati Purwakarta yakni Anne Ratna Mustika yang menggugat cerai anggota DPR RI, Dedi Mulyadi. Sontak kabar tersebut menggegerkan masyarakat karena keputusan dari Anne Ratna Mustika tersebut.

Belum diketahui penyebab aslinya, namun Anne Ratna Mustika sudah memasukkan gugatan cerai ke Pengadilan Agama Purwakarta pada Senin, 19 September 2022. Sidang perdana dijadwalkan akan berlangsung pada 5 Oktober mendatang.

Dedi Mulyadi mengaku jika ia mengetahui mendapatkan gugatan cerai dari Anne Ratna Mustika itu dari wartawan. Setelah adanya kabar tersebut, netizen langsung menyerbu Instagram keduanya dan dikabarkan sudah tidak saling follow.

Kabar tersebut cukup menyita perhatian masyarakat, sehingga menjadi banyak yang penasaran dengan siapakah sebenarnya sosok Anne Ratna Mustika seorang bupati Purwakarta tersebut.

Berikut ini 7 fakta bupati Anne ratna Mustika yang gugat cerai Dedi Mulyadi, dilansir brilio.net dari berbagai sumber pada hari Jumat (23/9).

1. Biodata bupati Purwakarta, Anne Ratna Mustika.

7 Fakta bupati Anne Ratna Mustika yang gugat cerai Dedi Mulyadi Instagram

foto: Instagram/@anneratna82

Anne Ratna Mustika merupakan perempuan cantik dan cerdas berusia 40 tahun yang lahir di Cianjur, Jawa Barat pada 28 Januari 1982. Akrab disapa Ambu Anne yang merupakan keponakan dari bupati Purwakarta periode 1993 hingga 2003, yaitu H.Bunyamin Dudih, S.H.

Anne Ratna Mustika merupakan keponakan mantan Bupati Purwakarta, Bunyamin Dudih, yang dikenal telah lama berkiprah di Purwakarta. Ayahnya bernama Usep Supriadi yang merupakan seorang kepala desa dan ibunya bernama Dedeh Sumiati seorang aktivis dalam gerakan feminis.

 

 

2. Latar belakang pendidikan Anne Ratna Mustika.

7 Fakta bupati Anne Ratna Mustika yang gugat cerai Dedi Mulyadi Instagram

foto: Instagram/@anneratna82

Anne Ratna Mustika mengenyam pendidikan Sekolah Dasar hingga SMA di Cianjur yakni di SDN GUDANG 2, SMPN 1 Cikalong Kulon, SMAN 1 Cikalong Kulon. Setelah lulus SMA, Anne memilih merantau dan melanjutkan pendidikan di Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi WIKARA, Kabupaten Purwakarta.

Anne Ratna Mustika termasuk satu dari tujuh kepala daerah perempuan di Indonesia yang sukses memajukan daerahnya. Selain parasnya yang cantik dan kecerdasannya yang tak perlu diragukan, latar belakang sosialnya yang berasal dari desa di kawasan Cianjur Jawa Barat membuat dia akrab dengan kultur.

3. Jejak karier Anne Ratna Mustika dalam dunia politik.

7 Fakta bupati Anne Ratna Mustika yang gugat cerai Dedi Mulyadi Instagram

foto: Instagram/@anneratna82

Anne Ratna Mustika yang merupakan keponakan bupati tersebut dikenal usai menjadi Mojang Kabupaten Purwakarta pada tahun 2001. Pada tahun yang sama juga, Anne Ratna Mustika juga mewakili Kabupaten Purwakarta dalam ajang Pasanggiri Mojang Jajaka Jawa Barat. Anne sendiri mulai aktif di dunia politik setelah menikah dengan Dedi Mulyadi, ia dan suaminya tergabung dalam Partai Golongan Karya (Golkar).

Setelah itu, Anne Ratna Mustika ditunjuk menjadi ketua TP PKK Kabupaten Purwakarta periode 2008-2018. Tak hanya itu, ia juga menjadi Ketua Persatuan Wanita Olahraga Indonesia periode 2008-2018, menjadi Ketua Dekranasda Kabupaten Purwakarta periode 2008-2018 dan Ambu Anne dipercayai menempati posisi Ketua Kwarcab Pramuka Kabupaten Purwakarta periode 2015-2020. Kini Anne Ratna Mustika mengikuti jejak Dedi Mulyadi menjadi bupati Purwakarta.

4. Prestasi yang pernah diraih oleh Anne Ratna Mustika.

7 Fakta bupati Anne Ratna Mustika yang gugat cerai Dedi Mulyadi Instagram

foto: Instagram/@anneratna82

Anne Ratna Mustika menerima penghargaan sebagai Daerah Tertib Ukur tahun 2021 pada 31 Agustus 2022 yang lalu. Sebelumnya, Pemerintah Daerah Kabupaten Purwakarta meraih penghargaan sebagai Kabupaten Layak Anak (KLA) tahun 2022 untuk kategori Madya dari Kementerian Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (PPPA).

Penghargaan tersebut diberikan kepada kabupaten atau kota yang memiliki sistem pembangunan hak serta perlindungan anak secara berkelanjutan dan terencana, penghargaan tersebut diberikan pada 22 Juli 2022 yang lalu. Bupati Purwakarta Anne Ratna Mustika juga mendapat Anugerah Manggala Karya Kencana. Ini merupakan penghargaan tertinggi dari Badan Kependudukan Keluarga Berencana Nasional (BKKBN).

 

5. Sumber penghasilan dan harta kekayaan Anne Ratna Mustika.

7 Fakta bupati Anne Ratna Mustika yang gugat cerai Dedi Mulyadi Instagram

foto: Instagram/@anneratna82

Banyak orang penasaran dengan bupati Anne Ratna Mustika yang menjadi orang nomor satu di Purwakarta ini. Diketahui memiliki 70 tanah dan bangunan di Purwakarta, Cianjur dan Subang , Jawa Barat.

Luas tanah yang dimiliki oleh Anne Ratna Mustika di Purwakarta ini tidak main-main. Mulai dari ratusan hingga puluhan ribu meter persegi. Luas tanah terbesar yang dimiliki oleh Anne di Purwakarta yakni seluas 27.010 meter persegi.

6. Kisah perjalanan rumah tangga dengan bupati Anne Ratna Mustika.

7 Fakta bupati Anne Ratna Mustika yang gugat cerai Dedi Mulyadi Instagram

foto: Instagram/@anneratna82

Awal pertemuan antara Dedi Mulyadi dan Anne Ratna Mustika berawal ketika sedang bertugas di rumah dinas Bupati Purwakarta yang ketika itu sedang dijabat oleh pamannya sendiri. Kedatangan Dedi Mulyadi ke rumah dinas bupati saat itu untuk menjalin komunikasi sebagai anggota legislatif dengan pihak eksekutif. Setelah akhirnya sering bertemu, kemudian mereka pun saling mengetahui satu sama lain dan kenal lebih dekat.

Komunikasi antara keduanya berjalan dengan intens sehingga Dedi Mulyadi membulatkan niatnya untuk meminta izin kepada keluarga Anne Ratna Mustika untuk menikahinya. Awalnya, hubungan antara keduanya tidak direstui oleh paman dari Anne Ratna Mustika karena Dedi Mulyadi dinilai terlalu mengkritisi kebijakan-kebijakan yang dibuat oleh paman Ambu Anne yang bernama Bunyamin Dudih.

7. Anne Ratna Mustika menggugat cerai Dedi Mulyadi.

7 Fakta bupati Anne Ratna Mustika yang gugat cerai Dedi Mulyadi Instagram

foto: Instagram/@anneratna82

Pasangan ini sudah dikaruniai tiga orang anak, anak pertama bernama Ahmad Habibie Bungsu Maula Akbar, anak keduanya bernama Yudistira Manunggaling Rahmaning Hurip dan anak bungsu yang berjenis kelamin perempuan, Hyang Sukma Ayu.

Namun, belakangan ini kabar mengenai perceraian antara Dedi Mulyadi dan Anne Ratna Mustika ini semakin diketahui publik. Belum jelas apa alasan sebenarnya dari Anne Ratna Mustika sendiri mengapa menggugat cerai anggota DPR RI, Dedi Mulyadi tersebut. Namun, Anne Ratna Mustika telah memasukan berkas gugatan cerai ke Pengadilan Agama Purwakarta.