Nah, untuk menutupi temboknya yang lembap, wanita tersebut menyiasatinya dengan menggunakan wall foam. Namun, sebelum dipasang, tembok tersebut harus dibersihkan menggunakan bahan pemutih pakaian agar jamur-jamurnya mati. 

ruang belajar buluk jadi estetik © TikTok

foto: TikTok/@heynunn

Selanjutnya, memasang stiker motif marmer pada meja belajarnya yang sudah lawas. Saat pemasangannya pun harus teliti agar hasilnya lebih rapi dan tidak ada yang menggulung. 

ruang belajar buluk jadi estetik © TikTok

foto: TikTok/@heynunn

Beginilah hasil akhir ruang belajarnya usai dimakeover. Area belajar yang awalnya buluk jadi kelihatan makin estetik. 

ruang belajar buluk jadi estetik © TikTok

foto: TikTok/@heynunn

Pemilik video mengungkapkan kalau bujet yang dikeluarkan untuk makeover ruang belajar ini hanya Rp 85 ribu lho. Video ini pun sukses viral dan mengundang respon warganet untuk menuliskan komentar di bawahnya.

"plis jadi cantik bgt," komentar @orangeprojector

"aaaakkhhh jadi pengen!! bagus bgt kak," ujar @kamariaclothing

@heynunn Makeover timeeeee modalnya cuma 85rb udah jdi estetik #racunshopee #makeoverkamar #deskdecor Iko Iko (My Bestie) (feat. Small Jam) - Justin Wellington