Brilio.net - Kejadian ini terjadi pekan lalu di kota Jeonju, Jeolla-do, Korea Selatan tepatnya pada 13 Juli 2017. Di mana jenazah seorang nenek ditemukan tertukar dengan jenazah remaja.

Seperti dikutip dari allkpop.com, Rabu (19/7), setelah menjalani beragam rangkaian adat persemayaman pada pukul 08.00 pagi waktu setempat, jenazah nenek yang diketahui bermarga Kim dan meninggal di usia 93 tahun tersebut akan diberangkatkan untuk dikremasi. Namun pelayat malah dikejutkan oleh isi dari peti jenazah mendiang nenek. Ketika peti jenazah dibuka, di dalamnya malah terdapat jenazah remaja laki-laki yang juga meninggal pada hari tersebut.

Keluarga nenek Kim pun akhirnya mencari jenazah nenek Kim dan menemukan bahwa hal tersebut merupakan kesalahan dari pihak rumah persemayaman.

"Nama di peti mati tersebut tertukar," ungkap salah satu cucu nenek Kim.

"Padahal yang menuliskan nama yang ada di peti jenazah adalah aku sendiri dan sebelumnya aku melihat nenekku yang ada di sana. Tapi dengan kejadian ini, bukankah berarti pihak rumah persemayaman yang memindahkan kedua jenazah tersebut (secara diam-diam)?" lanjutnya.

Pihak rumah persemayaman juga sudah mengakui bahwa hal tersebut memang kesalahan mereka.

"Kedua nama dari jenazah memang sudah ada di peti mati bahkan sebelum mayat dimasukkan, itulah yang membuat kebingungan dari pihak kami, kami memohon maaf atas kejadian ini," kata pihak pemakaman.

Saat ini, kedua jenazah sudah istirahat dengan tenang dan kedua pihak yang ditinggalkan akan menuntut dan meminta ganti rugi pihak rumah persemayaman.