Pengguna aplikasi TikTok pastinya sudah tidak asing dengan kalimat "visi foya misi foya". Sering kali unggahan video menggunakan suara ini muncul di beranda sosial media dengan berbagai konsep menarik, mulai dari bergaya bak DJ maupun lipsinc serta joget berlatar tempat wisata. Tak sedikit pula yang menambahkan kalimat yang tak setuju atau nasihat yang mengingatkan untuk tidak melakukan foya foya, yakni menghamburkan uang untuk tujuan bersenang-senang sesat tanpa berpikir jangka panjang apalagi dalam keadaan ekonomi yang tidak stabil saat ini.

Namun, banyak yang mungkin salah mengartikan atau terbalik memaknai visi dan misi. Untuk lebih jelasnya, mari kita bahas pengertian visi dan misi menurut ahli.

David Hussey dalam buku berjudul Strategic Management from Theory to Implementation menyebutkan visi adalah pencapaian atau keadaan yang diinginkan di masa depan. Visi bukanlah tujuan, melainkan titik orientasi yang memicu gerakan dalam arah tertentu. Untuk menciptakan visi dibutuhkan peramalan atau penggambaran masa depan agar tidak mengalami kegagalan dengan memberikan patokan atau standart jangka panjang. Sedangkan misi dapat dibuat jika telah adanya visi. Komponen penting membuat suatu misi harusnya menyediakan kerangka kerja atau konteks di mana strategi dirumuskan dengan kata lain misi termasuk penjelasan atau pernyataan tentang apa yang ingin dilakukan.

Mengutip pemahaman David tersebut, jika mengaitkan dengan kehidupan sehari-hari, manusia pada umumnya sudah seharusnya memiliki visi misi untuk menata mimpi maupun tujuan hidup untuk dirinya maupun orang di sekitarnya, baik itu keluarga atau teman.

Apakah menurutmu "visi foya misi foya" sudah cocok untukmu atau hanya untuk hiburan semata?

Apa pun pandanganmu saat ini terlepas dari kehidupan setiap orang berbeda-beda alangkah baiknya untuk lebih bijak dalam mengambil keputusan baik menentukan visi misi ke depannya. Walaupun hanya untuk konten keseruan di waktu luang guna menaikkan imun, tak ada salahnya untuk saling menghormati kreativitas dan pilihan masing-masing tanpa ada penghakiman atau saling hujat. Stay healthy!