Menikah adalah moment sakral nan penting yang didambakan oleh banyak pasangan. Biasanya para anak muda, terutama para wanita punyawedding dream-nya sendiri. Pastinya semua itu perlu disiapkan dong agar kelangsungan kehidupan rumah tangga nantinya berjalan baik.

Tapi bagaimana kalau pasangan saja belum ada alias masing single? Ga perlu berkecil hati karena 8 persiapan ini ga kalah penting untuk bisa kamu lakukan.

1. Membangunhubungan yang kuat dengan Tuhan.

Meski masih single, 8 persiapan pernikahan ini bisa kamu lakukan

Sebelum membangun hubungan dengan sesama manusia melalui ikatan pernikahan, kamu juga perlu membangun hubungan yang kuat dengan Sang Pencipta. Pepatah mengatakan bahwa "manusia mungkin dapat membuatmu kecewa, tapi Tuhan tidak". Percayalah, hubungan dengan Tuhan adalah hubungan terpenting yang akan berpengaruh ke segala aspek hubungan lainnya.

2. Belajar untuk tidak egois.

Meski masih single, 8 persiapan pernikahan ini bisa kamu lakukan

Menikah berarti menandakan bahwa kamu tidak lagi sendiri. Hidup bersama pasangan tentu tidak selalu berjalan mulus dan satu pemikiran. Perbedaan pendapat dan konflik pasti jadi hal yang nantinya turut mewarnai. Banyak tanggung jawab yang dapat dikerjakan bersama. Kemampuan kamu untuk lebih selfless dapat membantu agar kehidupan pernikahan bisa terus terjaga.

3. Biasakan menolong.

Meski masih single, 8 persiapan pernikahan ini bisa kamu lakukan

Setelah pernikahan, peranmu akan berubah. Khususnya bagi seorang wanita yang nantinya akan menjadi seorang istri dan bahkan ibu, banyak kebiasaan yang mungkin akan berubah, misalnya menyiapkan kebutuhan suami. Agar tidak kaget, kamu bisa mulai membiasakan diri dengan menolong pekerjaan ibumu di rumah, menolong teman yang membutuhkan bantuan, atau mungkin membnatu orang yang kesulita menyebrang. Latihlah dirimu agar menjadi lebih peka terhadap orang lain.

4. Lakukan kebiasaan positif.

Meski masih single, 8 persiapan pernikahan ini bisa kamu lakukan

Pernah dengar kalau kegiatan yang dilakukan terus menerus dapat menjadi kebiasaan atau bahkan melekat menjadi karakter? Nah, jangan biarkan kebiasaan buruk menguasai dirimu. Mulailah melakukan hal-hal positif agar terbentuk karakter positif dalam dirimu. Memulai memang sulit, tapi menunda akan membuatmu lebih sulit lagi.

5. Jangan suka gosip!

Meski masih single, 8 persiapan pernikahan ini bisa kamu lakukan

Yak! Gosip digosok memang makin sip. Tapi coba pikirkan apa yang terjadi apabila kamu terbiasa bergosip, lalu masalah keluargamu yang menjadi bahan gosipan? Oh no! Apalagi di zaman netizen yang maha benar ini, kita perlu hati-hati membagi dan menerima informasi ya guys. Alih-alih menyelesaikan masalah, kebiasaan bergosip malah bisa jadi membawa kerugian bagi dirimu dan orang lain.

6. Jadilah orang yang dapat dipercaya.

Meski masih single, 8 persiapan pernikahan ini bisa kamu lakukan

Dalam sebuah hubungan, kejujuran menjadi modal penting lho,guys. Kuat tidaknya suatu hubungan salah satunya bisa dipengaruhi oleh kejujuran pasangan satu sama lain. Biasakan dirimu untuk berkata sejujurnya, lakukan apa yang kita katakan, dan jadilah orang yang dapat dipercaya.

7. Bijaklah mengatur uang.

Meski masih single, 8 persiapan pernikahan ini bisa kamu lakukan

Nah! Kemampuan mengatur keuangan juga penting kamu miliki. Dalam hidup berkeluarga, ada banyak pengeluaran yang perlu diatur. Tidak bisa mengelola dengan baik? Hati-hati, itu bisa jadi masalah dan bom waktu yang mengencam kedamaian kehidupan berkeluarga lho nantinya.So, mulailah belajar mengatur pengeluaran sehari-harimu dari sekarang.

8. Biasakan gaya hidup sehat.

Meski masih single, 8 persiapan pernikahan ini bisa kamu lakukan

Apa jadinya kalau harus menjaga kesehatan anggota keluarga tapi diri kita sendiri tidak sehat? Tubuh yang sehat juga tidak hadir dengan serta merta dong. Biasakan dirimu untuk hidup sehat seperti olahraga teratur dan menjaga pola makan juga pola istirahat.

Itu dia hal-hal yang bisa mulai kamu siapkan untuk kehidupan pernikahan walaupun belum ada pasangan. Setelah waktunya datang, maka kamu sudah siap dan sudah jadi pribadi yang mantap untuk membangun keluarga.