Berbicara mengenai kayu manis pastinya banyak orang yang berpikir itu hanya sekadar digunakan untuk bahan masakan saja, namun ternyata kayu manis memiliki manfaat lainnya bagi kesehatan. Seperti untuk kecantikan, mengobati maag, mengontrol kadar gula, dan mencegah mencegah penyakit diabetes. Manfaat kayu manis yang saat ini paling banyak digunakan yaitu untuk meningkatkan kesuburan.

Inilah manfaat mengonsumsi kayu manis bagi kesuburan pria dan wanita

Sumber:https://lingshenyao.id

Manfaat kayu manis untuk kesuburan pria.

Pada kayu manis terdapat kandungan proanthocyanidins dan antioksidan polyphenol didalamnya yang berguna untuk meningkatkan sistem imun tubuh dan tentunya dapat mencegah tubuh dari serangan bakteri, virus, dan serangan radikal bebas.

Nah bagusnya kayu manis bagi kesuburan yaitu antioksidan dalam kayu manis akan selalu menjaga kualitas pada sperma. Sperma akan terlindungi dari kerusakan dan kemampuan renangnya pun akan meningkat.

Manfaat kayu manis untuk kesuburan wanita.

Kayu manis juga sangat bermanfaat untuk meningkatkan kesuburan wanita. Apalagi bagi wanita yang sedang memiliki masalah PCOS, kayu manis sangat sangat bagus bila dikonsumsi. Wanita yang terkena Polycystic Ovarian Syndrome atau PCOS biasanya akan memiliki masalah pada kesuburannya, sebab adanya kista yang muncul pada rahimnya. Kista terebut bisa saja menyebabkan kemandualan dan membuat siklus menstruasi tidak teratur.

Cara mengonsumsi kayu manis.

Ada banyak cara utuk mengonsumsi kayu manis, diantaanya:

1. Bisa mencampurkan bubuk kayu manis pada masakan

2. Bisa dicampur ke dalam teh, dan ditambahkan dengan sedikit madu

3. Dengan segelas susu full cream

Nah, itu tadi manfaat kayu manis bagi pria dan wanita. Semoga artikel ini bisa bermanfaat dan bisa menambah ilmu para pembaca.