Dengan perilisannya pada 3 Oktober 2018 di bioskop, film anti-hero Venom, secara tidak langsung telah memaksa kalian untuk tidak langsung beranjak dari kursi bioskop sampai film benar-benar berakhir. Pasalnya, dikabarkan jika film ini akan mempunyai 2 post-credit scene. DilansirScreenRant.

Belum ada info tentang apa isi kedua post-credit scene tersebut, namun yang pasti sang sutradara sempat berkomentar mengenai hal ini yang isinya kurang lebih seperti menandakan bahwa kedua post-credit scene ini akan memberi teasemusuh Venom di film selanjutnya, dan proyek film selanjutnya setelah Venom.

Film Venom sendiri diperkirakan akan menjadi film pembuka untuk SUMC, yakni Sony's Universe of Marvel Pictures. SUMC ini nantinya akan menampilkan proyek spin-off lainnya yang berkaitan dengan dunia Spider-Man, seperti Black Cat, Jackpot, Morbius, dan masih banyak lagi.

"Saya menanti film-film yang menyuguhkan karakter-karakter itu bertemu dengan Venom, tidak ada yang lebih menarik selain mempertemukan Venom dengan Spider-Man," kata sang sutradara, Ruben Fleischer, kepada ComicBook.

Film Venom bakal punya 2 Post-Credit scene!

Venommulaitayang pada hari Rabu, 3 Oktober 2018, dengan memiliki rating PG-13 (Parential Guide - 13 tahun ke atas). Kamu udah nonton belum nih?