My Hero Academia sudah tidak asing lagi di telinga para penggemar anime Indonesia. Anime adaptasi manga yang sampai awal Desember 2020 sudah mencapai chapter ke 293 ini mulai memasuki puncak alur cerita dan cukup membuat para penggemar banyak terkejut. Pasalnya selain dibukanya kebenaran nama asli Dabi yang bermarga Todoroki, sang mangaka Horikoshi membuat Bakugou juga ikut unjuk gigi dengan meneriakkan namanya di tengah pertempuran sengit bersama hero lain saat melawan komplotan Shigaraki di chapter 293. Yuk, simak ualasannya berikut ini.

1. Nama hero Bakugou Katsuki: Dynamight.

Bukan Ground Zero, nama hero Bakugou akhirnya terungkap

Sempat beredar isu bahwa nama hero Bakugou adalah Ground Zero. Akan tetapi nama itu diambil dari desain awal yang bukan official dan belum ada konfirmasi bahwa nantinya nama itu akan dimasukkan ke cerita utamanya. Di chapter sebelumnya Bakugou sempat magang di tempat Best Jeanist. Kehadiran tiba-tiba mentornya itu membuat Bakugou lebih bersemangat mengungkap nama hero-nya, Great Explosion Murder God Dynamight.

2. Eri yang membuat Quirk Lemilion kembali.

Bukan Ground Zero, nama hero Bakugou akhirnya terungkap

Dalam asuhan UA di bawah Aizawa sejauh ini, Eri tampaknya sudah bisa menggunakan kekuatannya. Di chapter 293 ditunjukkan scene bahwa Mirio memohon kepada Eri untuk menggunakan kekuatan pengembalian itu kepadanya dan Eri bersedia. Keberadaan Lemilion di pertarungan membuat hero-hero lain kembali bersemangat, terutama Nejire Hado yang sempat terkena luka bakar akibat api Dabi.

3. Teknik baru Deku: Froppy Style.

Bukan Ground Zero, nama hero Bakugou akhirnya terungkap

Memang pada dasarnya Deku suka menganalisa dan menyerap informasi hero kuat yang diakuinya, termasuk murid 1A kelas pahlawan. Deku dengan kedua tangan terluka menggunakan Quirk Black Whip melalui mulutnya untuk memisahkan Shouto yang dalam bahaya. Nama style baru itu disebut Froppy Style di mana gerakannya mirip saat Asui Tsuyu menggunakan teknik menangkap dengan lidahnya.

Karena sudah sejak kecil Bakugou menggemari All Might, Bakugou menggunakan nama yang mirip dengan idolanya. Ia tidak malu bahkan sangat bersemangat mengucapkannya di hadapan mentor magangnya dulu. Bagaimana menurutmu tentang nama baru Bakugou?