Pada era 80-an, kamu pasti sering menyaksikan film-film Warkop DKI saat memasuki musim Lebaran. Film yang digawangi oleh trio komedian legendaris Dono, Kasino, dan Indro sangat mengocok perut penonton, terutama saat menyaksikan setiap adegan lucu mereka yang totalitas. Satu hal lagi, mereka selalu mengandalkan gaya improvisasi komedinya secara natural disertai gimik yang berisi sindiran lucu sebagai bumbu khas Warkop DKI. Oleh karena itu, bentuk lawakan ala Warkop DKI tak akan pernah lekang oleh waktu seiring perkembangan zaman.

Agar makin seru, para bintang tamu yang sebagian besar berasal dari kalangan artis era 80-an dihadirkan dalam setiap film Warkop DKI. Pada awalnya mereka memang tidak mempunyai pengalaman melawak sebab terbiasa berakting serius. Namun demi tuntutan peran profesional, mereka sukses memerankan karakter komedian dengan berbagai gaya lawakan menghibur. Sejak kedatangan mereka, film Warkop DKI menjadi lebih berwarna dan dijamin anti bosan.

Mau tahu siapa saja mereka? Berikut deretan artis yang pernah ikut meramaikan film Warkop DKI.

1. Mat Solar (Dongkrak Antik).

6 Artis ini tanpa kamu sadari pernah meramaikan film Warkop DKI

Foto: www.wowkeren.com

Aktor yang namanya melejit lewat sinetronBajaj Bajuriini sempat dikenal sebagai anggota terheboh keempat Warkop selain Dorman Borisman. Perannya sebagai pegawai hotel Samudra yang agak lugu dan mengalami masalah pendengaran memang terlihat menjengkelkan penonton. Dia kerap kali menyalahartikan suatu percakapan semua lawan bicaranya. Misalnya 4 kamera menjadi 4 kamar serta tidak sengaja berbicara kasar pada pengunjung terkait lokasi toilet hotel yang berujung konflik. Walau memiliki kekurangan secara fisik, dia tetap bersikap sabar dalam menghadapi kegelisahan teman-temannya dengan pamer senyuman.

Setelah malang-melintang di dunia sinetron bergenre drama komedi, Mat Solar kini harus vakum dari dunia hiburan akibat gejala stroke yang menimpanya sejak dua tahun silam.

2. Suyadi alias Pak Raden (Malu-Malu Mau).

6 Artis ini tanpa kamu sadari pernah meramaikan film Warkop DKI

Foto: www.minews.id

Banyak yang tidak menyangka bahwa Suyadi alias Pak Raden, salah satu karakter penting Si Unyilikut meramaikan film Warkop. Dia sukses memerankan karakter pemilik kos sederhana yang sangat tegas dan suka memasang wajah marah, terutama melihat tingkah laku trio Warkop DKI yang ketahuan melanggar jam kosan. Di balik sifat galaknya, hati Pak Raden justru mendadak lembut setelah dihantam rayuan gombal oleh para penghuni kos wanita sambil tersipu malu. Sifat 180 derajat ala Pak Raden yang ditampilkan pada film Malu-MaluMau membuktikan bahwa dia adalah aktor multitalenta yang mahir memainkan banyak karakter.

Seniman lulusan Seni Rupa ITB ini telah meninggal dunia pada 30 Oktober 2015.

3. Miing Bagito (Sama Juga Bohong).

6 Artis ini tanpa kamu sadari pernah meramaikan film Warkop DKI

Foto: kumparan.com

Berawal dari membantu keperluan properti setiap film Warkop DKI, Miing Bagito menunjukkan kemampuan beraktingnya lewat Sama Juga Bohong. Adegan Miing Bagito muncul ketika dia menjajakan dagangan mainan robot kepada para pengunjung. Semula usahanya berjalan lancar dan ramai pengunjung. Sejak kedatangan robot penjual minuman milik trio Warkop DKI, bisnis mainan robotnya perlahan-lahan mulai goyah akibat jumlah pemasukannya menurun drastis serta terancam gulung tikar.

Karena merasa iri hati, dia nekat melancarkan balas dendam pada trio Warkop DKI dengan cara menuangkan sebatang rokok di bagian mesin robot penjual minuman. Perbuatan liciknya tersebut berhasil bikin robot buatan mereka mengalami kerusakan fatal hingga nyaris membahayakan pengunjung. Berkat karakter antagonisnya, Miing Bagito mendapat tawaran pekerjaan untuk mengisi acara televisi di RCTI, yaitu Bagito Show.

Setelah tidak menjabat sebagai anggota DPR, Miing Bagito kini fokus sebagai YouTuber yang membuat konten talkshow santai bersama para artis terkenal.

4. Fritz G Schadt (Itu Bisa Diatur).

6 Artis ini tanpa kamu sadari pernah meramaikan film Warkop DKI

Foto: www.youtube.com

Aktor spesialis peran jenderal tentara Belanda terlihat hadir di film Itu Bisa Diatur sebagai tamu asal Belanda yang sedang berkunjung ke restoran hotel bersama pasangannya. Adegan lucu Fritz mulai terjadi ketika dia memesan makanan hotel dengan berbicara bahasa Jawa medok dengan logat ala meneer Belanda. Kemampuan Fritz tersebut sampai membuat Kasino terkejut setengah mati hingga mulutnya terbuka lebar.

Pasca pensiun dari dunia perfilman Tanah Air, ayah dari Syah bersaudara ini mengembuskan napas terakhir pada 5 Maret 2001.

5. Mr. Os (Jodoh Boleh Diatur).

6 Artis ini tanpa kamu sadari pernah meramaikan film Warkop DKI

Foto: catatanzabidi.blogspot.com

Kalau kamu ingat adegan pertarungan antara Dono mungkin sudah tidak asing lagi dengan Mr. Os. Komedian asal Negeri Jiran ini terkenal karena perannya sebagai suami Rita (Raja Ema) bernama Tuan Os. Dia diceritakan rela menculik anak kandung Dono untuk dibawa pulang ke Malaysia. Hal ini dilakukan supaya Mr. Os ingin melindungi anaknya dari pengaruh Dono yang dituding mengganggu hubungan rumah tangganya.

Sadar karena mengaku berbuat salah, Mr. Os akhirnya ikut menangis setelah anak yang digendongnya ternyata adalah anak kandung Dono berdasarkan tes DNA. Dengan perasaan kecewa, Mr. Os langsung meminta maaf kepada Dono dan berjanji untuk menjaga keluarganya lebih baik.

Sempat dikabarkan hijrah sebagai pendakwah di pengujung kariernya, pemilik nama asli Mohd Yusof bin Abdul Hamid ini berpulang pada 8 April 2006 silam akibat mengalami kanker paru-paru.

6. Mamat Metal (Manusia 6.000.000 Dollar).

6 Artis ini tanpa kamu sadari pernah meramaikan film Warkop DKI

Foto: www.youtube.com

Jauh sebelum terjun ke dunia sinetron, Mamat Metal pernah merintis kariernya di filmManusia 6.000.000 Dollarsebagai Tuyul. Dia sempat menjadi korban penculikan geng Kuntet Raja Culik (Don Nasco) untuk diminta biaya tembusannya. Setelah dibebaskan oleh mereka akibat salah sasaran, dia langsung bekerja sama bareng trio Warkop DKI untuk menyelamatkan penyanyi kafe bernama Rita (Eva Arnaz) dari ancaman geng Kuntet Raja Culik. Setelah bersusah payah mengalahkan para anak buahnya beserta pimpinannya, dia menjelma sebagai pahlawan baru yang berhasil membongkar tempat penculikan Rita lewat kemampuan pengamatan visualnya.

Sempat wara-wiri di berbagai sinetron seperti Pepesan Kosong dan Tuyul & Mbak Yul, Mamat Metal kini jarang aktif di dunia hiburan.