Lampung kini sudah menjelma menjadi salah satu destinasi favorit bagi para traveller. Bagaimana tidak? Salah satu pantainya menjadi tempat perhelatan kompetisi surfing internasional! Selain itu, Lampung juga kerap kali menjadi latar tempat dari beberapa film. FYI, Lampung merupakan salah satu provinsi di Indonesia yang terletak di paling ujung selatan Pulau Sumatera. Nah untuk kamu yang ingin menjelajah Lampung, berikut adalah 5 hal yang wajib kamu lakukan, khususnya bagi kamu yang berangkat dari Pulau Jawa:

1. TENTUKAN TUJUAN KHUSUS

Lampung itu luas loh! Jadi kamu tidak mungkin mengeksplor semua destinasi wisata yang ada di Lampung hanya dalam beberapa hari. Kamu harus tentukan beberapa tempat. Tipsnya adalah, pilih beberapa destinasi yang saling berdekatan dan disesuaikan dengan lamanya kamu berada di Lampung. Hal ini akan menghemat ongkos dan memudahkan kamu dalam mobilisasi (berhubung transportasi publik di Lampung belum terlalu memadai untuk ke tempat-tempat wisata). Setelah itu, kamu bisa menentukan moda transportasi yang akan digunakan selama berada di Lampung, apakah menyewa mobil, menyewa motor, atau mengandalkan transportasi publik. Sedikit tips lagi, di daerah Pesawaran terdapat banyak destinasi wisata alam yang indah dan lokasinya tidak terlalu jauh dari pusat kota Bandar Lampung.

5 Tips traveling ke Lampung, nomor 3 wajib buat backpacker

5 Tips traveling ke Lampung, nomor 3 wajib buat backpacker

2. BACKPACKER ATAU PAKET?

Ini merupakan hal yang sangat mendasar untuk dipilih. Selain budget, pertimbangkan juga waktu yang kamu punya untuk mengeksplor Lampung. Mengandalkan paket wisata yang ditawarkan agen-agen travel memang cenderung lebih mahal daripada sistem backpacker. Tapi terkadang ada paket wisata yang harganya tidak jauh berbeda, bahkan sama dengan backpacker-an. Misalnya kamu ingin pergi ke Pahawang. Di Pulau Pahawang, harga homestay berada pada kisaran Rp 400.000 hingga Rp 700.000 per malamnya (lain halnya jika kamu membawa tenda dan tidur di tenda yang kamu bawa). Akan tetapi sekarang bertebaran paket-paket wisata yang hanya Rp 350.000 dari Pelabuhan Merak ke Pahawang untuk 3 hari 2 malam, sudah termasuk makan, penginapan, dan yang lainnya. Worth it kan?

5 Tips traveling ke Lampung, nomor 3 wajib buat backpacker

3. KALAU BACKPAKERAN, NGETENG PALING ASIK!

Yup! Kalau kamu seorang backpacker dari Pulau Jawa, jangan sampai ketinggalan panorama yang disuguhkan Selat Sunda. Apalagi kalau nyeberang lautnya pada sore hari. Bonus banget deh! Selain itu, biaya nyeberang pulau dengan kapal (via Pelabuhan Merak Bakauheni) hanya Rp 15.000 dengan waktu tempuh kurang lebih 3 jam. Ketersediaan kapal di Pelabuhan Merak atau pun Bakauheni juga sangat baik. Pukul berapa pun kamu tiba di pelabuhan, pasti ada kapal. Jadi, dont worry! Tapi karena hal itulah, faktor keberuntungan juga agak memengaruhi perjalananmu. Pasalnya, tidak semua kapal menyediakan fasilitas yang sama. Ada saja kapal yang menyediakan lesehan bagi seluruh penumpangnya tanpa membedakan kelas ekonomi atau pun bisnis, ada kapal yang mempersilakan penumpangnya untuk upgrade ke kelas bisnis supaya bisa menikmati ruangan ber-AC, ada kapal yang ukurannya cukup besar, tidak begitu besar, dan lain-lain. So, wish you luck!

5 Tips traveling ke Lampung, nomor 3 wajib buat backpacker

4. DI BAKAUHENI, NAIK BUS ATAU MOBIL TRAVEL?

Nah ini nih, salah satu yang bisa dibilang PENYAKIT kalau sudah tiba di Pelabuhan Bakauheni. Setibanya disana, kamu akan disambut dengan meriah oleh para calo bus atau pun mobil travel. Jangan kaget kalau sampai ada yang berani menarik tasmu. Pokoknya jangan menunjukkan sikap lembek sedikit pun supaya tidak ditipu dengan harga mahal. FYI, mobil travel disini kalau di daerah Jakarta dan sekitarnya biasa disebut mobil omprengan. Masih asing juga dengan istilah mobil omprengan? Jadi, mobilnya seperti kendaraan pribadi dengan kapasitas standar 6 orang (tapi biasanya dipaksa menjadi 8 bahkan 9 orang). Menggunakan bus atau pun mobil travel memiliki keuntungan dan kerugian yang sebanding. Tarif menggunakan bus ke Bandar Lampung adalah Rp 35.000, sementara tarif menggunakan mobil travel berada di kisaran Rp 50.000. Dengan menggunakan bus, kamu hanya bisa diantar ke tempat-tempat yang memang sudah rutenya. Kemudian jika menggunakan mobil travel, kamu bisa diantar hingga ke penginapan. Jadi pastikan memilihnya sesuai dengan kebutuhanmu!

5. OLEH-OLEH KHAS LAMPUNG

Selain berfoto ria, oleh-oleh juga tidak boleh ketinggalan. Ada beberapa toko yang menawarkan oleh-oleh lengkap khas Lampung di daerah Teluk Betung, mulai dari makanan hingga pakaian. Beberapa makanan yang merupakan buah tangan wajib jika berkunjung ke Lampung diantaranya adalah Keripik Pisang Aneka Rasa (mulai dari rasa original, cokelat, hingga matcha), Sambal Seruit, Kopi Robusta Lampung, dan lain-lain. Sementara itu dari segi pakaian, Lampung sangat terkenal dengan Kain Tapis. Namun kalau kamu hanya ingin memborong oleh-oleh berupa makanan khususnya keripik pisang, maka Kampung UKM Digital Sentra Keripik atau yang lebih populer dengan sebutan Gang PU merupakan pilihan terbaik. Jangan lupa untuk mencicipi terlebih dahulu beberapa oleh-oleh yang akan dibeli, karena kebanyakan toko oleh-oleh di Lampung memperbolehkan pengunjungnya untuk mencicipi terlebih dahulu sebelum membeli, apalagi keripik pisang.

Jadi, sudah siap ke Lampung?