Indonesia merupakan negara yang sangat kaya. Kaya alamnya, budaya, bahkan kulinernya. Salah satu kekayaan kulinernya antara lain adalah minuman tradisionalnya. Kalau hitung-hitung memang banyak banget jenisnya dari yang hangat hingga dingin. Tak hanya rasa dan khasiatnya saja yang dapat dieksplor, minuman tradisional Indonesia juga memiliki nilai makna dan sejarah yang tak kalah menariknya untuk digali. Tak hanya rasanya saja yang asoy, minuman tradisinal Indonesai juga memiliki khasiat yang terbukti manjur dan bermanfaat bagi kesehatan, sebut saja jamu.

Jangan sampai minuman-minuman khas Indonesia hanya tinggal nama saja, atau populernya malah di luar negeri. Sedangkan orang Indonesia lebih suka minum minuman import, jadi lupa deh sama minuman daerahnya sendiri, lalu tiba-tiba diklaim negara lain aja baru merasa memiliki.

Nah, maka dari itu jangan lupa tetap jadi peminat setia minuman khas kita. Walaupun zaman berubah, tapi minuman kita tetap yang ada khas Indonesianya. Setuju? Kira-kira minuman khas Indonesia apa saja yang pernah kamu coba? Jangan-jangan ada yang belum pernah kamu minum? Tak apa, kalau kamu traveling jangan lupa untuk kulineran ya. Kuy cabs lihat minuman dingin dan hangat apa saja sih yang ada dari berbagai daerah?

1. Wedang ronde.

17 Minuman yang 'Indonesia banget' ini tak boleh dilupakan

Minuman yang banyak kamu temukan di Jawa Tengah dan Yogyakarta ini memang asyik dan nikmat banget dimimun ketika malam hari ataupun pada saat hujan. Karena minuman ini disajikan dalam keadaan hangat. Minuman ini biasanya dijajakan di gerobak dorong di pinggir jalan. Minuman ini terbuat dari jahe dan air gula, makanya rasanya agak pedar-pedar sedikit tetapi tidak terlalu tajam seperti bandrek.Wedang rondejuga ditemani oleh bola-bola dari tepung ketan, irisan kolang kaling, dan kacang tanah. Pokoknya mantap deh.

2. Wedang kacang.

17 Minuman yang 'Indonesia banget' ini tak boleh dilupakan

Beda daerah beda juga minuman tradisionalnya. Wedang kacang emang terkenal dari Semarang. Kalau dengar kata wedang pasti langsung keingat dengan miunuman hangat yang terbuat dari jahe. Yap, benar sekali. Minuman ini hampir sama dengan wedang ronde yang sama-sama menggunakan jahe. Bedanya ada di bahan campurannya. Kalau wedang kacang terbuat dari jahe, gula pasir, santan, daun pandan, dan kacang tanah. Tertarik untuk mencoba?

3. Serbat Kolang Kaling.

17 Minuman yang 'Indonesia banget' ini tak boleh dilupakan

Minuman ini Indonesia banget. Karena bahan untuk membuat minuman asal Pacitan ini terdiri dari banyak rempah-rempah. Seperti kayu manis, kapulaga, merica, cabai lempuyung, dan jahe. Tak ketinggalan air gula merah sebagi perasa manis dan kolang kaling. Wah, cocok banget dinikmati saat dingin-dingin gimana gitu.

4. Teh Talua.

17 Minuman yang 'Indonesia banget' ini tak boleh dilupakan

Minuman yang satu ini emang cocok banget diminum saat tubuh kamu butuh energi lebih akibat kelelahan. Terbuat dari kuning telur ayam kampung, gula, teh, susu kental manis, dan air jeruk nipis. Cara membuatnya kuning telur dan gula dikocok hingga berbusa, kemudian dicampurkan teh pekat dan susu kental manis. Jangan lupa tambahkan jeruk nipis sebagai penawar bau amis kuning telur. Selamat mencoba!

5. Bir pletok.

17 Minuman yang 'Indonesia banget' ini tak boleh dilupakan

Eits jangan salah dengar kata bir. Minuman ini bukan minuman beralkohol yang memabukkan. Salah. Malah kebalikannya, minuman ini sangan berkhasiat bagi tubuh. Minumannya orang Betawi ini terbuat dari campuran rempah-rempag, seperti jahe, kayu secang, serai, kayu manis, daun jeruh, air dan gula pasir. Kemudian dimasak hingga warnanya berubah menjadi merah pekat.

Cita rasa rempah-rempah yang rada pedas kerasa banget di minuman yang membuat perut hangat ini. Kata bir diambil dari kenampakan busa dari minuman ini ketika dituang ke dalam gelas. Bentuknya persis seperti bir. Sedangkan kata pletok dari suara penutup botol yang terbuat dari kayu. Ketika penutup botol ini dibuka terdengar suara pletok dari penutup tersebut. Pernasarankan rasanya gimana?

6. Angsle.

17 Minuman yang 'Indonesia banget' ini tak boleh dilupakan

Kalau main ke Malang jangan lupa cobain minuman satu ini yang mungkin jarang kamu temukan di tempat lain. Kamu bakalan kenyang deh setelah minum minuman ini. Karena minuman ini berisi kacang tanah, kacang hijau, pacar cina, roti san putu mayang. Sedangkan airnya terbuat dari santan, gula pasir, dan daun pandan. Ini mah minum sambil makan, asikk.

7. Bajigur.

17 Minuman yang 'Indonesia banget' ini tak boleh dilupakan

Resep membuat bajigur sangat gampang, praktis, dan bisa kamu buat di rumah. Yaitu perpaduan dari gula merah, santan kelapa, dan daun pandan. Cocok dimunum saat hangat. Minuman khas Sunda ini bisa juga ditambahkan jahe atau kayu manis.

8. Bandrek.

17 Minuman yang 'Indonesia banget' ini tak boleh dilupakan

Minuman hangat ini emang pas banget diseruput saat hangat pada cuaca dingin. Minuman favorit masyarkat Sunda ini bahan utamanya jahe dan gula merah. Seiring berjalannya waktu sesuai dengan kondisi masyarakat dan hasil alam, bandrek sering dipadu padankan dengan bahan lain. Contohnya supaya lebih pedas ditambahkan merica. Badrek bisa juga ditambahkan isian sesuai selera. Biasanya sih ditambahkan serutan daging kelapa muda, telur ayam kampung, susu ataupun kopi. Waduh, jadi kepingin bandrek.

9. Es kacang merah.

17 Minuman yang 'Indonesia banget' ini tak boleh dilupakan

Es kacang merah pasti wajib hadir dalam menu di restoran Manado. Emang terkadang sih ada dalam menu restoran lainnya. Es kacang merah ini sangat asoy dipadu padankan dengan sirup gula merah, susu kental manis, dan es serut. Aduh, jadi ngiler.

10. Es martabe.

17 Minuman yang 'Indonesia banget' ini tak boleh dilupakan

Nah, kalau kamu main ke Medan dan singgah di restoran atau warung makan di Medan atau sekitarnya, jangan lupa kamu pesan es martabe ini. Pokoknya nyegerin banget deh karena terbuat dari campuran terong belanda dan markisa. Kata martabe itu singkatan dari markisa dan terong belanda. Kalau gak tahu terong belanda, cari aja deh di google. Pokoknya paten kali.

11. Es pisang ijo.

17 Minuman yang 'Indonesia banget' ini tak boleh dilupakan

Es pisang ijo ini menawarkan sensasi minum sambil makan. Karena porsinya besar dan banyak campurannya. Minuman kebanggan warga Makasar dan sekitarnya ini memanfaatkan pisang kepok yang dibalut dengan tepung beras, santan, dan air daun suji atau daun pandan yang dikukus hingga matang. Karena warnanya hijau, disebutlah es pisang hijau. Belum sampai itu saja, ada juga bahan tambahan lainnya yang wajib ada. Seperti bubur sumsum dan sirup merah. Mau ditambahkan taburan kacang tanah juga boleh. Paling klop banget disajikan dengan es serut.

12. Es sumsum.

17 Minuman yang 'Indonesia banget' ini tak boleh dilupakan

Es sumsum ini biasanya hadir ketika bulan Ramadhan. Biasanya disajikan sebagai tajil untuk berbuka. Es sumsum dibuat dari campuran tepung hunkue, gula, santan, daun pandang, dan pewarna hijau. Kemudian dimasak hingga mendidihdan didinginkan hingga teksturnya mengeras seperti puding. Pelengkap es sumsusm biasanya pacar cina, candil, santan, sirup gula merah, dan tak lupa esnya.

13. Es cincau hijau.

17 Minuman yang 'Indonesia banget' ini tak boleh dilupakan

Cincau selain yang hitan ada juga yang hijau. Minuman ini sering kamu temui di Bogor atau wilayah Jawa Barat lainnya. Cincau berupa gel atau agar-agar yang terbuat dari daun cincau hijau yang direbus. Cincau biasanya disajikan dengan santan, gula merah, dan es serut. Pas banget diminum saat udara panas.

14. Es sekoteng.

17 Minuman yang 'Indonesia banget' ini tak boleh dilupakan

Kalau es sekoteng beda nih versinya di berbagai daerah. Kalau di daerah Bandung dan Bogor disajikan dalam bentuk dingin yang ditambahkan es serut bernama es sekoteng oyen yang selalu diburu oleh para penikmatnya. Kalau di Jakarta sekoteng disajikan dalam keadaan hangat yang memiliki cita rasa jahe yang kuat, kemudian ditambahkan kacang tanah, kacang hijau, pacar cina, dan roti. Konon nama sekoteng bearawal dari para pelaut Belanda yang belabuh di Pelabuhan Sunda Kelapa tahun 1596. Itulah versi asli dari sekoteng.

15. Es podeng.

17 Minuman yang 'Indonesia banget' ini tak boleh dilupakan

Es podeng emang tenar banget. Kamu akan mendapatkan kesegaran yang hakiki ketika menikmatinya pas cuasa lagi panas-panasnya. Es podeng berisi potongan buah alpukat, biji mutiara, agar-agar, potongam roti tawar, juga es kopyor atau es puter. Wah, jadi manis manis dan legit gimana gitu.

16. Es doger.

17 Minuman yang 'Indonesia banget' ini tak boleh dilupakan

Es doger juga gak kalah tenarnya di berbagai daerah. Tapi paling banyak kamu jumpai di daerah Bandung, Jakarta, dan Bogor. Es doger berupa es serut yang beirisan santan kelapa. Disajikan dengan berbagai varian isi. Ada tapai singkong, tapai ketan hitam, roti, biji mutiara daging buah alpukat, dan susu kental manis.

17. Es cendol.

17 Minuman yang 'Indonesia banget' ini tak boleh dilupakan

Wah, kalau yang satu ini popularitasnya sudah tak diragukan ragi. Es cendol merupakan minuman tradisional yang bisa kamu temui di berbagai daerah di Indonesia. Airnya terbuat dari santan kelapa dan gula merah, sedangkan cendolnya terbuat dari tepung beras yang diberi pewarna alami seperti daun pandan atau daun suji kemudian dimasak dengan air atau santan dan kapur sirih hingga mendidih. Diamkan sebentar, lalu dicetak deh. Kalau kamu belum pernah nyobain es satu ini, kamu benar-benar kelewatan.

Nah, kira-kira mana minuman yang jadi favoritmu? Dari jenis minuman aja Indonesia udah kaya banget, ya!