Zaman sekarang ini siapa sih yang tidak tahu tentang Kpop song? Kpop song merupakan singkatan dari Korean Pop song. Indonesia sendiri telah beberapa kali didatangi oleh artis Kpop ternama dari Korea. Oleh karena ini tidak heran jika banyak masyarakat Indonesia yang menjadi fans dari beberapa idol Kpop dan pada akhirnya pun Korean Wave mulai menyebar di Indonesia. Tahun ke tahun penggemar kpop di Indonesia semakin bertambah akibatnya makin banyaknya lagu Kpop yang mulai diketahui orang Indonesia dan mulai terkenal.

Nah, berikut ini 10 lagu Kpop yang terkenal di Indonesia.

1. Idol by BTS.

Siapa sih yang tidak kenal sama lagu Idol dari BTS ini? Bukan hanya terkenal di Indonesia, lagu satu ini juga sangat terkenal di manca negara. Sejak awal rilisnya,Idol langsung memuncaki berbagai tangga lagu di dunia. Di Indonesia sendiri, Idol menjad trending topik di Youtube dan Twitter. Selain itu sebuah acara bergengsi di Amerika mengadakan idol chalange dan Indonesia masuk sebagai daftar negara yang melakukan Idol chalange.

2. DU DU DU by BlackPink.

Du Du Du merupakan sigle yang dibawakan oleh girlband asuhan WG Entertaiment yang terdiri dari 4 wanita cantik yang memiliki bakat luar biasa. Sejak awal dirilis, Du Du Du telah menempati berbagai tangga lagu di dunia. Video klip yang dirilis di Youtube bahkan menjadi trending topik di berbagai dunia dan Indonesi termasuk di dalamnya.

3. Gangnam Styleby PSY.

Gangnam Style dari PSY merupakan puncak dari dikenalnya Kpop di seluruh dunia. Di Indonesia sendiri lagu ini sangat terkenal karena memiliki ciri khas tarian menunggang kuda yang sangat keren.

4. Sory Soryby Super Junior.

Sory Sory yang dibawakan oleh boyband Super Junior sangat terkenal di Indonesia, apalagi selepas acara grand closing Sea Games baru-baru ini. Sebelumnya lagu ini memang sudah terkenal di kalangan para Elf Indonesia (sebutan fans Super Junior), akan tetapi setelah acara Sea Games kemarin lagu ini menjadi lagu yang banyak dikenal oleh seluruh kalangan di Indonesia.

5. Geeby SNSD.

Gee adalah lagu dari girlband SNSD. Siapa sih yang tidak tahu dengan lagu satu ini? Lagu dengan ciri khas dance move kaki yang imut membuat lagu ini menjadi begitu populer tidak hanya di Indonesia, melainkan di luar negeri juga. Lagu ini juga membuat SNSD memperoleh banyak penghargaan dari berbagai ajang penghargaan musik di Korea.

6.Love Scenarioby Icon.

Siapa sih yang tidak tahu lagu yang satu ini?Khususnya di Indonesia selepas pagelaran grand closingAsian Games kemarin lagu ini menjadi sangat terkenal di Indonesia. Tidak hanya kalangan remaja, tetapi juga kalangan orang dewasa dibuat jatuh cinta dengan lagu yang satu ini.

7.DNAby BTS.

Siapa sih yang tidak mengenal single BTS yang satu ini? Selain Idol, DNA merupakan lagu BTS yang juga sangat populer, bahkan sampai saat ini MV dari lagu yang satu ini masuk dalam jajaran MV yang paling banyak ditonton di Youtube. Banyak youtuber Indonesia yang membuat cover dari lagu ini. Bukan hanya Indonesia, manca negara pun banyak yang membuat cover lagu ini.

8.Cheer Upby Twice.

Satu lagi lagu dari Idol Girl Band Kpop yang terkenal di Indonesia. Cheer Up, siapa sih ayng tidak kenal dengan lagu ini?. Lagu yang dinyanyikan oleh GirlBand Twice yang terdiri dari 9 wanita cantik dan berbakat yang dibawah asuhan JWP Enteratiment ini sangat terkenal bukan hanya di Indonesia tetapi di luar negri juga. Lagu Cher Up sendiri di Korea selatan berhasil mengantarkan Twice memeroleh penghargaan Daesang pada salah satu ajang penghargaan bergengsih di Korea.

9. KokoBopby EXO.

Zaman saat ini siapa sih yang tidak tahu dengan boyband asuhan SM Entertaimen ini? Terdiri dari 12 member pria yang tampan dan berbakat, membuat lagu yang dinyanyikan olehboyband ini menjadi sangat terkenal. Ada banyak lagu EXO yang terkenal dan salah satunya adalah KokoBop.

10. Hands Upby 2PM.

Hands Up dari 2PM merupakan salah satu single dari idol Kpop yang cukup terkenal di Indonesia. Memiliki gaya dance yang khas membuat lagu ini menjadi begitu dikenal oleh berbagai kalangan.