Brilio.net - Dunia fashion memang nggak bisa dilepaskan di dalam kehidupan manusia. Keberadaannya menjadi dibutuhkan karena ada kaitannya dengan kebutuhan pokok manusia. Ya nggak Sob? Eh tapi ternyata bukan cuman bisa mempengaruhi dunia nyata kita aja lho, fashion juga secara langsung bisa memengaruhi bagaimana penampilan karakter dalam game tersebut.

Dilansir dari fashionbeans.com, Jumat (30/9), kali ini brilio.net sudah ngumpulin fashion games yang cocok banget sama karakternya. Pokoknya stylish abis deh, kamu tertarik nyoba yang mana nih?

1. Booker Dewitt - Bioshock Infinite.

game stylish Istimewa

foto: kotagame

Booker DeWitt adalah tokoh protagonis dalam game ini. Ia merupakan mantan agen Pinkerton sekaligus karakter yang gamers gunakan pada game. Penampilannya yang memakai vest kulit dengan kemeja yang gulung sampai siku. Nggak ketinggalan juga sapu tangan yang melingkar di kerah yang menambah kesan yang elegan. Keren deh!

2. Nathan Drake - Uncharted 3: Drake's Deception.

game stylish Istimewa

foto: wikia

Nathan Drake dalam adalah tokoh utama dalam Uncharted, dan dalam Uncharted 3: Drake's Deception, Nathan dengan outfit atasan granddad collar shirts dengan kombinasi celana berwarna khaki ini menambah kegagahannya. Elemen lain yang menambah charisma Nathan adalah pada Shemagh scarf yang ia pakai.

3. Cole Phelps - L.A. Noire.

game stylish Istimewa

foto: askmen

Cole Phelps dalam games L.A. Noire ini merupakan veteran perang yang kembali di Los Angeles untuk sebuah kehidupan yang baru dan lebih menjanjikan. Dengan pekerjaan barunya sebagai seorang polisi, ia harus memastikan kondisi Los Angeles cukup manusiawi untuk warga sipil. Gaya berpakaian Phelps adalah dengan setelan jas lengkap dengan topi fedora. Siap deh jadi detektif yang menangani kasus kejahatan!

4. Agent 47- Hitman.

game stylish Istimewa

foto: fashionbeans

Hitman: Agent 47 ini merupakan game yang menceritakan seorang pria yang diciptakan dari sebuah rekayasa genetik dan sempurna yang dijadikan sebagai mesin pembunuh. Agen 47 ini hanya dikenal dan disebut dengan agen 47 karena barcode tato yang terdapat pada kepalanya. Pakaiannya yang simpel yakni perpaduan jas dan celana hitam dengan kemeja berwarna putih. Jangan lupa juga memakai dasi berwarna merah ya!

5. Pheonix Wright – Ace Attorney.

game stylish Istimewa

foto: fashionbeans

Gaya yang paling membuat tokoh ini menonjol adalah pada rambutnya yang kece banget itu Sob!

Kalian juga bisa lho meniru gaya rambut Phoenix Wright ini, karena buat kamu para cowok-cowok, #SemuaBisaGanteng dengan rangkaian produk GATSBY. Coba pakai GATSBY Styling Wax Mohawk Firmed warna ungu yang bisa bikin gaya rambut acak dengan efek bundle ekstra kuat. Cocok banget nih buat kamu yang mau keliatan fashionable dan gaul dengan gaya rambut Mohawk. Nah, masih mau tau referensi gaya keren cowok yang lain? Kamu bisa pantengin Instagram GATSBY ini buat jadi inspirasi kamu, Sob!

6. Jayce Debonair – League of Legends.

game stylish Istimewa

foto: fashionbeans

Salah satu game online dengan pengguna paling banyak di dunia, yaitu League of Legends ini juga punya karakter game yang karismatik banget lho! Ialah Jayce Debonair yang selalu memakai setelan jas berwarna putih ditambah dengan bunga mawar di dada. Walaupun senjata Jayce adalah kapak besar, nggak membuat karisma Jayce luntur.

7. Max Rockatansky – Mad Max.

game stylish Istimewa

foto: fashionbeans

Dalam games ini, tokoh protagonist dalam masa pasca apokalisme. Jadi kelihatan manly banget degh pokoknya

8. Leon S Kennedy – Resident Evil.

game stylish Istimewa

foto: askmen

Leon S Kennedy ini adalah karakter yang membuat Resident Evil 4 mampu menjadi salah satu game Resident Evil terbaik yang pernah dibuat. Mengawali karir sebagai seorang polisi di Raccoon City, Leon pun langsung direkrut sebagai seorang agen rahasia negara setelah berhasil bertahan hidup dalam kota yang dipenuhi zombie tersebut.