Brilio.net - Kejadian tak biasa sekaligus mengharukan terjadi di Masjid Babussalam, Lawang, Malang Jawa Timur pada Selasa (3/1). Jamaah masjid tersebut dikejutkan dengan meninggalnya seorang jamaah berusia tua, yang meninggal dalam keadaan bersujud di dalam masjid.

Salah seorang warga Malang, Andycha Antholyn menuturkan kakek tersebut bernama Miftah. Kakek yang dikenal warga santun dan ringan tangan tersebut mengembuskan nafas terakhirnya usai melaksanakan salat sunah sekitar pukul 19.15 WIB.

"Setelah salat sunnah bakdiyah Isyak, Haji Mitha meninggal dalam keaadaan sujud. Semoga khusnul khotimah," kata Andy seperti dikutip brilio.net, Rabu (4/1) dari akun media sosialnya.

Kakek Miftah © 2017 Kakek Miftah

foto: Facebook/Andycha Antholyn


Awalnya semuanya terlihat seperti biasa dan tidak ada tanda-tanda yang aneh. Setelah jamaah masjid selesai menunaikan salat Isya, sebagian warga melakukan salat sunnah, begitu juga kakek Miftah. Namun saat masjid hendak ditutup, kakek Miftah masih belum bangkit dari sujudnya dan setelah diperiksa oleh pengurus masjid barulah diketahui jika ia sudah meninggal dunia.

Informasi lain menyebutkan bahwa kakek Miftah juga merupakan seorang yang dikenal warga Kauman, Lawang, Malang sebagai pria yang baik dan biasa memandikan jenazah saat ada warga setempat meninggal dunia.