Brilio.net - Baru-baru ini, dunia kepolisian sedang diramaikan dengan viralnya kisah seorang polisi muda berusia 23 tahun, yakni Ipda Cevin Thimorut yang sudah menjabat sebagai kapolsek. Ipda Cevin tercatat menjadi kapolsek termuda di Indonesia setelah dilantik menjadi kapolsek Sabak Auh, Riau pada 25 Agustus 2020, yang berarti dia masih di usia 22 tahun ketika dilantik.

Sosok kapolsek yang memiliki nama lengkap Ipda Cevin Thimorut Beryan Djari, S Tr, ini merupakan alumni Akademi Kepolisian (AKPOL) 2019. Sebelum menjabat sebagai Kapolsek Sabak Auh, Ipda Cevin menjabat sebagai Danton Dalmas 2 Kidalmas 3 Sipadal Subit Dalmas Direktorat Samapta Polda Riau.

Penasaran dengan sosok keseharian Ipda Cevin Thimorut yang kini menjadi sosok kapolsek termuda Indonesia?

Dirangkum brilio.net dari berbagai sumber pada Minggu (28/2), berikut potret keseharian Ipda Cevin Thimorut, kapolsek termuda di Indonesia yang viral.


1. Ipda Cevin Thimorut kini memegang rekor sebagai kapolsek dengan usia termuda.

potret kapolsek termuda dalam sejarah Facebook

foto: Facebook/Cevin Djari



2. Meski menjadi kapolsek di usia yang sangat muda, Ipda Cevin diharapkan bisa memimpin dengan baik.

potret kapolsek termuda dalam sejarah Facebook

foto: Facebook/Cevin Djari



3. Banyak yang menaruh harapan, Kecamatan Sabak Auh tetap nyaman setelah Ipda Cevin dilantik menjadi kapolsek.

potret kapolsek termuda dalam sejarah Facebook

foto: Facebook/Cevin Djari



4. Ipda Cevin sudah mulai mengemban tugas mulai dari tahun 2020, setelah melakukan serah terima jabatan di Aula Tribrata Polres Siak dari kapolsek Sabak Auh sebelumnya, Iptu Iswandi.

potret kapolsek termuda dalam sejarah Facebook

foto: Facebook/Cevin Djari  



5. Sosok Ipda Cevin juga adalah sosok yang sangat menghormati sang ayah.

potret kapolsek termuda dalam sejarah Facebook

foto: Facebook/Cevin Djari



6. Ini dia momen sumpah jabatan Ipda Cevin saat akan menjabat sebagai Kapolsek Sabak Auh.

potret kapolsek termuda dalam sejarah Facebook

foto: Facebook/Cevin Djari



7. Menjadi sosok kapolsek termuda sepanjang sejarah, merupakan prestasi yang patut diacungi jempol untuk Ipda Cevin.

potret kapolsek termuda dalam sejarah Facebook

foto: Facebook/Cevin Djari



8. Meski sekarang menjabat sebagai kapolsek, Ipda Cevin tetaplah sosok yang hangat dengan keluarga. Seperti momen ketika merayakan hari ulang tahun sang ibu lewat video call, karena kondisi saat ini nggak memungkinkan Ipda Cevin untuk pulang ke kampung halaman.

potret kapolsek termuda dalam sejarah Facebook

foto: Facebook/Cevin Djari