Brilio.net - Gempa bumi berkekuatan 7,4 skala richter (SR) telah meluluh lantakkan sebagian besar wilayah di Palu dan Donggala, Sulawesi Tengah pada Jumat (28/9). Musibah gempa yang disusul dengan tsunami setinggi 1,5 meter ini tentunya membuat Indonesia berduka, terutama bagi para korban.

Gempa berkekuatan dahsyat ini telah memakan ratusan korban jiwa dan korban luka-luka. Tidak sedikit pula korban yang masih dinyatakan hilang karena tertimbun reruntuhan bangunan akibat gempa. Hingga kini, proses evakuasi korban pun masih terus dilakukan oleh pemerintah.

Sejumlah bangunan besar yang menjadi ikon kota Palu juga porak-poranda akibat gempa bermagnitudo besar ini. Seperti beberapa potret di bawah ini yang memperlihatkan bagaimana kondisi kota Palu saat sebelum dan sesudah dilanda gempa dan tsunami.

Foto-foto perbandingan ini diunggah oleh seorang pengguna akun Facebook bernama Ramjan Khan Bisa beberapa waktu lalu. Nah, berikut 8 potret kondisi kota Palu sebelum dan sesudah diterjang gempa dan tsunami yang dilansir brilio.net dari akun Facebook Ramjan, Senin (1/10).

1. Kampus IAIN Palu saat sebelum dan sesudah dilanda gempa dan tsunami.

sebelum dan sesudah gempa © 2018 Facebook

 

2. Jembatan Ponulele atau yang juga dikenal sebagai jembatan kuning juga tidak bisa bertahan dari guncangan gempa dan tsunami.

sebelum dan sesudah gempa © 2018 Facebook

 

3. Megahnya hotel Roa-Roa di Palu hilang begitu saja akibat guncangan gempa.

sebelum dan sesudah gempa © 2018 Facebook

 

4. Pelabuhan Pantoloan Palu rata dengan tanah setelah diterjang gempa dan tsunami.

sebelum dan sesudah gempa © 2018 Facebook

 

5. Mall Tatura yang kerap dikunjungi masyarakat Palu ikut porak-poranda karena bencana alam tersebut

sebelum dan sesudah gempa © 2018 Facebook

 

6. Keindahan Masjid Terapung di Palu kini hanya menjadi kenangan.

sebelum dan sesudah gempa © 2018 Facebook

 

7. Salah satu bangunan rumah sakit yang roboh akibat besarnya guncangan gempa di Palu.

sebelum dan sesudah gempa © 2018 Facebook

 

8. Sebagian bangunan hotel Mercure di Palu juga luluhlantak setelah dilanda gempa dan tsunami.

sebelum dan sesudah gempa © 2018 Facebook