Brilio.net - Tak banyak yang tahu terkait kabar Chicco Jerikho yang sempat vakum sejenak dari dunia hiburan. Diketahui, aktor kelahiran Jakarta 3 Juli 1984 ini mengidap penyakit sepsis hingga dirawat di ruang HCU (High Care Unit) selama tiga hari di salah satu rumah sakit pada September lalu.

Kondisi tersebut hampir membuat Chicco menyerah, seperti pernyataannya saat diundang di podcast Daniel Mananta. Diungkapkan, saat itu kondisi kesehatannya tiba-tiba menurun drastis tanpa sebab. Setelah sebelumnya, ia menjalani kegiatan seperti biasanya yakni syuting film.

kisah pilu chicco idap sepsis © berbagai sumber

foto: YouTube/Daniel Mananta Network

"Gue ngerasa sehat-sehat aja. Gue masih bangun pagi, terus gue syuting. Selesai syuting gue ngerasa kayak tiba-tiba sakit aneh, dilarikan ke rumah sakit dicek tensinya 60/40. I can't feel my leg. Dingin banget kaki gue," kata Chicco Jerikho di kanal YouTube Daniel Mananta, dikutip brilio.net, Senin (15/4).

Langsung dibawa ke rumah sakit oleh adik ipar dan manajernya, Chicco pun masuk ke ruang HCU. Dalam kondisinya yang memburuk, Chicco dipasang alat-alat di rumah sakit untuk membuat keadaannya semakin pulih. Mengingat detak jantungnya menurun dan napasnya tersengal-sengal.