Brilio.net - Setiap rumah tangga selalu membutuhkan sumber energi seperti listrik, gas, dan lain sebagainya untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari. Sumber energi tersebut lama-lama bisa habis dan menjadi langka. Nah kalau sudah demikian solusinya bagaimana dong?

Tenang saja, beberapa ilmuwan telah menciptakan desain rumah yang ramah lingkungan dan hemat energi yakni menggunakan panel surya. Walaupun dirancang sedikit serius, desain rumah ini tetap asik bahkan indah dan nyaman. Nah mari kita simak 10 rumah dengan panel surya dilansir dari inhabitat.com (18/10). Barangkali bisa jadi ide rumah masa depan.

1. Rumah reACT

rumah masa depan © inhabitat.com

Rumah ini didesain oleh ilmuwan Universiats Maryland. Konsep rumah ini yakni hunian dengan air bersih, udara segar, dan memenuhi kebutuhan nutrisi keluarga dengan tanaman hijau dirumah. Rumah ini juga menggunakan panel surya sebagai sumber energi.

 

2. NeigborHub

rumah masa depan © inhabitat.com

Tempat yang didesain oleh Swiss Team ini lebih tepatnya disebut sebagai ruang komunitas daripada rumah. Didalamnya, orang-orang dapat belajar pemanfaatan energi melalui beragam fasilitas dan rancangan hemat energi di dalamnya. Salah satu fasilitasnya yakni pemanfatan panel surya untuk sumber energi.

 

3. H2Oouse

rumah masa depan © inhabitat.com

Berangkat dari krisis air dan lingkungan di Kalifornia, murid UC Davis membuat rumah masa depan yang memanfaatkan panel surya sebagai energi. Selain menggunakan energi ramah lingkungan rumah ini juga menggunakan sistem pemanfaatan air yang bagus. Fasilitas rumah ini didesain sedemikian rupa sehingga dapat menurunkan penggunaan air bersih sekitar 50%. Desain rumah ini pun nampak simpel dan tidak menggunakan furniture yangterlalu ribet.

 

4. SILO

rumah masa depan © inhabitat.com

Ilmuwan Universitas Missouri menciptakan sebuah rumah pintar berenergi surya. Sistem rumah ini dapat dikendalikan dengan smartphone lho. Walau terkesan sangat modern, rumah ini tetap didesain tradisional dan indah seperti rumah petani.

 

5. RISE

rumah masa depan © inhabitat.com

Universitas Denver dan Universitas California membuat rumah yang portabel. Tembok, lantai dan furniturnya bisa dipindahkan sesuai keinginan. Keunikan lain dari rumah ini ialah menggunakan panel surya sebagai sumber energi. Wah cocok untuk rumah masa depan, sudah portabel hemat energi lagi.

 

6. Rumah crete

rumah masa depan © inhabitat.com

Univeristas Washington menciptakan rumah yang tahan api, gempa, dan beberapa bencana lain. Selain itu rumah ini juga menerapkan taman dengan tanaman hidroponik. Tak hanyai itu, rumah ini juga ikut gerakan hemat energi dengan menggunakan panel surya.

 

7. SURVIV(AL)

rumah masa depan © inhabitat.com

Universiats Alabama menciptakan rumah yang cocok untuk menghadapi krisis lingkungan. Rumah tersebut menggunakan panel surya sebagai sumber energi. Selain itu rumah ini memiliki penyulingan air di bawah lantainya, sehingga lebih hemat air bersih. Cocok untuk survival alias bertahan hidup.

 

8. Enable House

rumah masa depan © inhabitat.com

Universitas Nevada menciptakan desain rumah yang ramah untuk menghabiskan masa tua. Rumah tersebut memiliki desain interior yang segar dengan beberapa interior bertema alam. Selain itu rumah ini dilengkapi panel surya untuk menghemat energi.

 

9. Selficient

rumah masa depan © inhabitat.com

Universitas Utrecht membuat rumah yang hemat energi dilengkap panel surya. Desain rumah ini pun unik. Terinspirasi dari mainan lego, rumah ini bisa di bongkar pasang.

 

10. BEACH House

rumah masa depan © inhabitat.com

Team Dayota Beach membuat rumah dengan desain tradisional ala Florida, namun menggunakan kecanggihan teknologi. Rumah ini nampak sederhana dan nyaman. Didalamnya terdapat panel surya yang menjadi sumber energi rumah ini.