Brilio.net - Untuk bisa digunakan sebagai alat pembayaran di Shopee, pengguna ShopeePay harus memastikan saldo yang ia miliki cukup untuk transaksi. Kamu dapat mengakses ShopeePay dengan cara klik Saldo ShopeePay di halaman utama aplikasi Shopee.

Perlu diketahui, beberapa fitur ShopeePay yang bisa digunakan pengguna yakni penambahan saldo atau top up ShopeePay maksimal Rp 2.000.000 untuk akun yang belum terverifikasi dan Rp 10.000.000 untuk akun yang sudah terverifikasi. Selain itu, ada juga fitur pembayaran transaksi online di aplikasi Shopee, pembayaran transaksi offline di merchant ShopeePay, transfer saldo ShopeePay ke teman, dan penarikan dana dari ShopeePay setelah pengguna melakukan verifikasi identitas.

Untuk bisa melakukan transaksi dengan ShopeePay, pastikan saldo ShopeePay mencukupi untuk membayar produk yang kamu inginkan. Jika saldo tidak cukup, kamu harus top up terlebih dahulu. Kamu bisa top up saldo dengan berbagai metode, salah satunya lewat transfer dari bank Mandiri. Ada beberapa cara yang bisa kamu pilih mulai dari transfer via ATM Mandiri hingga internet banking.

Berikut 3 cara transfer Mandiri ke ShopeePay, dirangkum brilio.net dari help.shopee.co.id pada Senin (25/4).

 

 

 

Cara transfer Mandiri ke ShopeePay via ATM.

transfer Mandiri ke ShopeePay © 2022 brilio.net

foto: liputan6.com

1. Pilih Bayar/Beli.

2. Pilih Lainnya > Lainnya > pilih Multi Payment.

3. Masukkan kode perusahaan 89308 dan pilih "Benar".

4. Masukkan nomor Virtual Account 893 08XXXXXXXX (3 digit kode Bank + nomor handphone) dan pilih Benar.

5. Masukkan nominal isi saldo yang diinginkan (min. Rp 10.000).

6. Periksa informasi yang tertera di layar. Pastikan nama yang tertera adalah ShopeePay dengan username akun Shopee kamu.

7. Jika benar, tekan angka 1 (satu) dan pilih "Ya".

Cara transfer Mandiri ke ShopeePay via mobile banking.

transfer Mandiri ke ShopeePay © 2022 brilio.net

foto: play.google.com

1. Log in ke M-Banking lewat aplikasi Livin.

2. Pilih Top-up > e-Wallet.

3. Pilih Penyedia Layanan:ShopeePay, dan masukkan nomor Virtual Account 893 08XXXXXXXX (3 digit kode Bank + nomor yang tertera pada halaman Pembayaran) > Lanjut.

4. Masukkan nominal saldo yang diinginkan (min. Rp10.000).

5. Periksa informasi yang tertera di layar. Pastikan nama yang tertera adalah ShopeePay dengan username akun Shopee kamu. Jika benar, masukkan PIN dan pilih OK.

Cara transfer Mandiri ke ShopeePay via internet banking.

transfer Mandiri ke ShopeePay © 2022 brilio.net

foto: freepik.com

1. Pilih Bayar > Multi Payment.

2. Pilih dari Rekening: Rekening kamu dan Penyedia Jasa: ShopeePay, lalu pilih Lanjutkan.

3. Masukkan nomor Virtual Account 893 08XXXXXXXX (3 digit kode bank + nomor yang tertera pada halaman Pembayaran) lalu klik "Lanjutkan".

4. Masukkan nominal Top up saldo yang diinginkan (min. jumlah Top up Rp10.000).
Periksa informasi yang tertera di layar.

5. Pastikan nama yang tertera adalah ShopeePay dengan username akun Shopee kamu. Jika benar, centang tagihan dan pilih "Lanjutkan".

6. Masukkan PIN Token kamu dan pilih "Kirim".