Brilio.net - Salah satu kewajiban yang harus dilakukan seorang mahasiswa adalah melakukan pengabdian terhadap masyarakat. Di kampus, hal ini diwujudkan dalam program atau mata kuliah wajib bernama Kuliah Kerja Nyata atau KKN.

KKN biasanya dilaksanakan secara berkelompok oleh 7 sampai 12 mahasiswa tergantung ketentuan yang sudah diatur oleh masing-masing kampus. Tempat pelaksanannya pun beda-beda. Ada yang melaksanakan kegiatan KKN di perkampungan sekitar kampus, desa di luar kota terdekat, sampai di pulau terpencil yang berada di garis perbatasan teritorial Indonesia.

Di sana sekelompok mahasiswa KKN akan menetap dan membuat posko. Mereka akan membuat program yang biasanya meliputi pemberdayaan masyarakat setempat. Tak cuma bikin program, setiap harinya mahasiswa KKN juga dituntut untuk berbaur dengan warga lokal dan mempelajari banyak kearifan lokal yang ada di tempat tersebut.

Maka nggak jarang, kalau mahasiswa KKN bisa sampai akrab bahkan sudah dianggap sebagai bagian dari masyarakat tempatnya KKN itu. Yang paling bikin haru, momen perpisahan ketika program KKN selesai, banyak terekam dan viral di sosial media isak tangis para warga lokal mengantar kepulangan kelompok KKN tersebut.

Momen gadis SD nempel banget dengan mahasiswa KKN TikTok

foto: TikTok/@kkn.becirongengor

Nah, salah satu momen keakraban ini juga terekam dalam video kocak yang viral baru-baru ini. Dibagikan oleh pemilik akun TikTok bernama @kkn.becirongengor, sebuah video memperlihatkan momen seorang siswi SD yang sedang memeluk seorang mahasiswa KKN dari belakang.