Setelah itu, wanita tersebut berniat untuk membeli siomay. Saat membeli siomay, Milan langsung terkejut, pasalnya siomay yang ada di panci itu masih terlihat penuh, utuh, dan tidak berkurang.

"Terus aku samperin, aku beli siomay nya. Pas tempat siomay nya dibuka, ya ampun, masih banyak banget siomay nya," kata Milan.

Tidak hanya itu saja yang membuat terkejut. Ternyata pria paruh baya penjual siomay sudah berjualan sejak dari jam 11 siang.

"Terus tak tanya lagi sampai jam berapa pak? Bapaknya jawab, ya nanti kalau udah capek mbak," jelasnya.

Mendengar jawaban pria paruh baya yang berjualan siomay keliling pastinya membuat siapapun yang mendengarnya terenyuh. Tidak hanya itu, pasti yang mendengarkan juga ikut merasa sedih.

"Sudahkah kalian bersyukur?" tambah pemilik akun.

Kisah pria jualan siomay Tiktok

foto: Tiktok/@milanfhortunaa

Video kisah pria paruh baya penjual siomay keliling masih utuh hingga malam, membuat sejumlah netizen merasa kasihan dan sebagian dari mereka juga memberikan doa agar jualannya laris di kemudian hari.

"Semoga laris terus ya dangangannya pak," ujar akun @Ridhanairwanasari.

"Semoga laris terus ya dagangannya pak," ucap akun @knrm.

"Laris manis ya pak, sehat selalu orang baik," ucap akun @pieraku.

"Semoga ketemu orang-orang baik, bisa bantu larisin jualannya," tambah akun @alifahbeauty7.

Sementara itu, tidak hanya doa saja yang diberikan oleh netizen. Mereka justru memberikan saran yang baik kepada pengunggah video untuk open donasi.

@milanfhortunaa

Catatan Kecil - Adera