Selain itu, akun @panda.1701 juga menyampaikan kekecewaannya karena diduga TikTok Replay 2023 mengandung unsur kampanye paslon nomor urut 3. Hal itu dikarenakan ada anak Ganjar Pranowo yakni Alam Ganjar yang berkali-kali muncul di rekap tersebut.

"kekecewaan TikTok replay 2023 adalah adanya indikasi sponsor yang diduga bermasalah dan ketidaknetralan dalam mendukung paslon capres," pungkas @panda.1701.

Warganet menilai sosok Alam Ganjar terlalu sering muncul di rekap TikTok. Padahal, Alam Ganjar tidak terlalu viral dan masih dianggap baru di dunia kreator Indonesia. Sebagaimana yang diungkapkan oleh akun TikTok @papa.groot.

kritik tiktok replay 2023 © berbagai sumber

kritik tiktok replay 2023
TikTok/@papa.groot

"Ada orang-orang yang bukan TikToker, dan menurut gue di TikTok pun dia nggak viral-viral amat. Tapi bisa lho masuk replay? Jalur Ordal kah? Dan anehnya dia bisa beberapa scene. Mungkin nggak semua sadar, tapi gue pribadi itu kayak ngerasa ini anak 'titipan' siapa, sih?" kata Boyke Aldysha atau @papa.groot.

Sindiran yang sama juga diungkapkan oleh akun @Hengkijumado dalam postingan video miliknya. Dia mengatakan kenapa ada anak calon presiden yang sering muncul seolah cari perhatian.

"TikTok Replay 2023 ini aku nggak mempermasalahkan apapun, ya. Cuma satu aja, sih yang janggal. Di video TikTok Replay (2023) kenapa banyak banget anaknya capres caper. Hahaha bercanda," kritik @Hengkijumado.

kritik tiktok replay 2023 © berbagai sumber

kritik tiktok replay 2023
TikTok/@hengkijumado

Adapun daftar konten kreator yang muncul di TikTok Replay 2023 diantaranya Fuji, Ibnu Wardani, Raffi Ahmad dan Nagita Slavina, Tiara Andini, Atta Halilintar dan Aurel Hermansyah, Alam Ganjar, Eca Aura, Ria Ricis, Pratama Arhan, Rachel Vennya, Pandawara Group, Denny Sumargo, Triarona, serta masih banyak lagi.

Sementara itu beberapa kreator yang naik daun pada 2023 seperti Ganta, Rafael Tan, Codebluu, babeh Ojol, Oslo Ibrahim, Mursyid, dan masih banyak lagi tidak terlihat dalam TikTok Replay 2023 kemarin.

Akun @replayindonesia mengatakan kalau beberapa kreator yang tidak ada dalam rekap tersebut sebagian berhalangan hadir, sehingga tidak masuk ke dalam rekap 2023 versi TikTok.

"Ada yg gabisa jadwalnya," ungkap akun @replayindonesia.

kritik tiktok replay 2023 © berbagai sumber

kritik tiktok replay 2023
TikTok/@replayindonesia

Hingga berita ini dimuat, sebanyak 96 ribu lebih respons yang ditinggalkan warganet di kolom komentar. Tidak sedikit yang membandingkan hasil rekap 2023 ini dengan tahun sebelumnya.

"kerenna tiktok replay 2022 kalo ini jatohnya iklan deh soalnya Scarlett terus yg muncul ," ungkap @ownerroxxray.

"perasaan gua aja apa EMG kerenan replay 2022?" ujar @shfyhum.

"BAGUSAN REPLAY 2022 GASIII," timpal @strawbbabiess_.

"konsep teknologinyakeren sih cuman gatau kenapa yang replay 2022 kaya enak aja liatnya gatau kenapa ini pendapat pribadi aja sih,tapi overall gokil," komentar @4kcoco.

@papa.groot

Tiktok Replay 2023

original sound - Boyke Aldysha