Brilio.net - Bajak laut adalah salah satu ancaman dalam dunia pelayaran yang sudah ada sejak dulu kala. Biasanya mereka beroperasi di perairan yang luas yang banyak dilewati oleh kapal-kapal yang membawa barang berharga, seperti barang ekspor.

Selain merampok barang bawaan bahkan kapalnya, para bajak laut tak segan untuk melukai dan membunuh awak kapal tersebut. Ngeri ya?

Cara yang digunakan para bajak laut dalam menyiksa tawanan dan awak kapal pun bermacam-macam. Penasaran nggak, apa yang mereka lakukan saat menyiksa para tawanannya?

Dilansir brilio.net dari ranker, Rabu (21/9), berikut 10 cara yang biasanya digunakan oleh para bajak laut.


1. Francois I'olonnais adalah seorang bajak laut yang tersohor karena kekejamannya. Ia akan menyiksa tawanannya dengan cara merobek dada salah satu tawanan dan mengeluarkan jantungnya serta memakannya di hadapan tawanan lain. Duh, serem amat Om?

bajak Laut Kejam © 2016 brilio.net



2. Bajak Laut asal Wales, Captain Henry Morgan akan menyiksa tawanannya dengan cara yang kejam dan sadis. Ia akan mencongkel bola mata tawanannya dengan besi batangan.

bajak Laut Kejam © 2016 brilio.net



3. Roche Braziliano, seorang bajak laut asal Belanda yang hidup pada tahun 1630-1671 menyiksa para tawanannya dengan cara memanggangnya hidup-hidup. Sadis banget nih!

bajak Laut Kejam © 2016 brilio.net



4. Para bajak laut banyak yang menggunakan metode penyiksaan yaitu mengiris bibir, telinga dan hidung tawanan dan menyiksanya sampai mati.

bajak Laut Kejam © 2016 brilio.net



5. Metode Keelhauling juga sering digunakan para bajak laut menyiksa tawanannya. Mereka diikat tali, kemudian diseret ke bawah kapal dan ditarik beberapa kali hingga tubuhnya tercabik-cabik.

bajak Laut Kejam © 2016 brilio.net



6. Salah satu bajak laut wanita yang tersohor, Ching Shih, akan memasung kaki para tawanan ke dek kapal dan memukulinya hingga mati bila tak mau menyerah kepadanya.

bajak Laut Kejam © 2016 brilio.net



7. Daniel Montbars, bajak laut terkenal abad 17 menyiksa tawanannya dengan cara merobek perut dan mengeluarkan ususnya dan dipukuli dengan besi panas.

bajak Laut Kejam © 2016 brilio.net



8. Walking the plank juga sering digunakan para bajak laut. Metode ini digunakan dengan cara mengikat tawanan dan diberikan besi pemberat di kakinya. Kemudian tawanan disuruh berjalan pada papan hingga akhirnya terjatuh ke laut.

bajak Laut Kejam © 2016 brilio.net



9. Bartholomew Roberts yang dikenal dengan nama Black, sering membakar awak kapal yang dirompaknya hidup-hidup di dalam kapalnya.

bajak Laut Kejam © 2016 brilio.net



10. Mengikat tawanan pada tiang kemudian melempari mereka dengan botol kaca dan pecahan besi juga merupakan salah satu cara yang banyak digunakan bajak laut menyiksa tawanan.

bajak Laut Kejam © 2016 brilio.net