Brilio.net - Seorang pemuda dari Kelantan tengah mendapat banyak perhatian dari netizen Malaysia baru-baru ini setelah wajahnya yang mirip tokoh anime viral di media sosial. Pemuda itu bernama Amirul Rizwan Musa yang juga dikenal dengan nama Miyyo Rizone.

Amirul ingin memiliki wajah yang mirip dengan karakter anime Final Fantasy. Untuk memenuhi keinginannya, ia mengaku telah menjalani operasi plastik sejak tiga tahun yang lalu. Pemuda 21 tahun ini bahkan pernah melakukan dua operasi plastik di luar negeri demi mendapatkan wajah bak tokoh anime.

Diakui Amirul, ia sudah menghabiskan biaya hampir RM 200 ribu atau senilai Rp 622 juta untuk menjalani operasi plastik sejak 2014. Ia rela merogoh kocek sangat dalam demi melancarkan kariernya sebagai model sejak tiga tahun lalu. Namun sosoknya belum terkenal seperti sekarang.

Amirul benar-benar menjadi bahan perbincangan netizen saat ini. Banyak dari mereka yang mencibir penampilan Amirul karena mengubah wajahnya dengan menggunakan prosedur operasi plastik.

"Saya mendapat banyak perhatian sehingga saya kehilangan kepercayaan diri. Orang-orang datang kepada saya di depan umum dan menghina wajah saya. Saya telah menerima serangan semacam ini baik secara online maupun saat berada di jalanan," kata Amirul kepada New Straits Times.

Amirul menambahkan dirinya juga menjadi bahan kritik di antara beberapa anggota keluarganya. Namun beruntungnya orangtua Amirul tak peduli dan tetap mendukung apa yang dilakukan anaknya.

Penasaran dengan sosok Amirul Rizwan Musa? Ini dia foto-fotonya yang sudah brilio.net kutip dari akun Instagramnya, @miyyo_rizone.

1. Nah ini dia wajah Miyyo Rizone alias Amirul Rizwan Musa.

Miyyo Rizone © 2017 instagram.com/miyyo_rizone

 

2. Wajah yang ia miliki terinspirasi dari karakter Squall Leonheart dalam anime Final Fantasy.

Miyyo Rizone © 2017 instagram.com/miyyo_rizone

 

3. Demi mendapatkan wajah bak karakter anime, ia rela melakukan operasi plastik hingga ke luar negeri.

Miyyo Rizone © 2017 instagram.com/miyyo_rizone

 

4. Setidaknya uang senilai Rp 622 juta sudah ia habiskan untuk biaya operasi plastik pada wajahnya.

Miyyo Rizone © 2017 instagram.com/miyyo_rizone

 

5. Jauh sebelum memiliki penampilan seperti sekarang, begini wajah Amirul saat berusia 16 tahun yang tengah terkena cacar air.

Miyyo Rizone © 2017 instagram.com/miyyo_rizone

 

6. "Saya terobsesi dengan karakter anime dan saya merasa malu karena melihat penampilan saya saat itu sehingga saya memutuskan untuk menjalani operasi plastik untuk meningkatkan kepercayaan diri saya," katanya seperti dikutip dari worldofbuzz.

Miyyo Rizone © 2017 instagram.com/miyyo_rizone

 

7. Alasan lain mengapa Amirul menjalani oplas adalah ingin melancarkan kariernya sebagai model sejak tiga tahun lalu.

Miyyo Rizone © 2017 instagram.com/miyyo_rizone

 

8. "Sebelum ini saya sudah terkenal tetapi tidak sehebat ini," ujarnya.

Miyyo Rizone © 2017 instagram.com/miyyo_rizone

 

9. Meski banyak mendapat cibiran, Amirul memohon kepada publik untuk berhenti mengkritik penampilannya.

Miyyo Rizone © 2017 instagram.com/miyyo_rizone

 

10. Gimana menurutmu nih dengan penampilan Amirul?

Miyyo Rizone © 2017 instagram.com/miyyo_rizone