Brilio.net - Karbohidrat memang tersebar dimana-mana. Bahkan sebagai orang Indonesia, susah untuk putus dengan karbohidrat karena ritual makan nasi. Padahal, zat inilah yang bisa menambah timbangan berat badanmu.

Jika tidak bisa berhenti total, setidaknya kamu bisa menguranginya.

Berikut adalah lima keajaiban yang akan kamu rasakan jika mengurangi konsumsi karbohidrat, sebagaimana dikutip brilio.net dari Times, Senin (7/9):

1. Pembakaran lemak lebih banyak
Pengurangan konsumsi karbohidrat membuat tubuh kamu membakar lebih banyak lemak. Energi yang didapatkan berasal dari pembakaran tersebut. Biasanya, tubuh akan mengambil dari kandungan gula yang ada pada karbohidrat sebagai energi.

2. Tidak mudah merasa lapar
Yang membuat kamu sering lapar adalah kekurangan serat, protein dan lemak sehat. Saat kamu berhenti makan makanan tinggi karbohidrat, tubuh kamu tidak akan merasakan lapar. Asal kamu mengonsumsi menu dengan kandungan serat dan protein yang tinggi.

3. Perutmu semakin rata
Hal ini terjadi karena perutmu dipenuhi oleh bakteri sehat yang berasal dari makanan tinggi serat. Makanan yang tinggi gula dan juga karbohidrat menimbulkan bakteri yang tidak sehat dalam perutmu. Alhasil, perutmu semakin buncit karena pemrosesan makanan yang tidak maksimal.

4. Terhindar dari risiko terkena diabetes
Terlalu sering mengonsumsi karbohidrat dan gula bisa mengakibatkan kamu terkena diabetes dalam jangka panjang. Pankreas akan memproduksi insulin yang banyak jika kamu terlalu banyak mengonsumsi makanan tinggi karbohidrat dan gula. Alhasil, hal ini bisa menyebabkan kamu terkena diabetes.

5. Otot semakin kuat dan kuat
Mengisi perut dengan makanan tinggi protein dan nutrisi lainnya membuat tubuh kamu tidak harus mencari energi tambahan. Itulah mengapa konsumsi karbohidrat yang rendah bisa membuat otot kamu semakin kuat.