Brilio.net - Banyak yang menggunakan aksesori sebagai pelengkap fashion dan outfit sehari-hari. Biasanya, banyak yang menggunakan perhiasan untuk menunjang penampilan, seperti anting, kalung, gelang, hingga cincin. Namun selain keempat aksesori tersebut, ada juga yang gemar menggunakan jam tangan saat beraktivitas sehari-hari.

Selain berfungsi sebagai aksesori, jam tangan juga dapat berfungsi sebagai penunjuk waktu portable yang bisa dibawa ke mana pun. Jenis jam tangan yang populer dan banyak digunakan adalah jam tangan analog dan jam tangan digital. Jam tangan analog merupakan jam tangan tradisional yang masih menggunakan jarum jam untuk menunjukkan jam dan menit.

Sementara jam tangan digital merupakan jam tangan elektronik dengan fitur yang lebih modern. Bahkan saat ini banyak jam tangan digital yang menggunakan layar LED dengan fitur touch screen seperti ponsel. Selain terbagi ke dalam dua jenis, jam tangan juga memiliki tipe tali yang beragam, mulai dari bahan kayu, kanvas, kulit, nilon, stainless steel, hingga tali dari bahan karet.

Jam tangan dengan tali dari bahan karet cenderung ringan, tahan terhadap air, dan tahan terhadap radiasi UV. Namun jam tangan yang digunakan setiap hari juga dapat membuat bagian permukaan talinya menjadi kotor karena paparan debu dan kotoran.