Brilio.net - Rumah kayu dengan desain tradisional ala pedesaan punya pesona tersendiri. Rumah desain ini menggabungkan keindahan alami kayu dengan nuansa tradisional ala pedesaan. Rumah kayu dengan desain arsitek tradisional ini menjadi pilihan menarik bagi mereka yang menginginkan suasana tenang, alami, dan terhubung dengan alam di sekitar.

Daya tarik dari rumah kayu terletak pada keaslian dan keunikan yang ditawarkannya. Kayu sebagai bahan utama dalam konstruksi rumah menciptakan atmosfer hangat dan alami. Detail-detail seperti ornamen, jendela-jendela khas, serta atap melengkung dapat menghiasi fasad rumah.

Nggak heran jika rumah ini terlihat lebih berkarakter dan unik dibanding model lain. Rumah dengan desain seperti ini memang jarang ditemukan, tapi sekalinya ada, rumah ini bisa bernilai fantastis. Seperti rumah kayu milik @glughava ini yang pernah ditawar hingga Rp 1 miliar.

Penasaran kan seperti apa penampakan detail rumahnya hingga ditaksir dengan nilai fantastis? Daripada penasaran, intip potret bagian dalam rumah kayu tersebut, seperti dilansir brilio.net dari TikTok @glughava, pada Minggu (11/6).