Brilio.net - Sholat tarawih merupakan ibadah sunnah yang dilakukan umat muslim setiap bulan Ramadhan tiba. Dalam bahasa Arab, diartikan sebagai waktu sesaat untuk istirahat. Waktu pelaksanaan sholat sunnah ini ialah selepas sholat Isya hingga terbitnya fajar.

Jika biasanya orang melaksanakan sholat tarawih secara berjamaah, namun sholat sunnah ini juga bisa dilakukan sendiri di rumah, terlebih dalam kondisi pandemi seperti sekarang ini, tidak melulu dituntut untuk berjamaah. Namun jika kondisi memungkinkan, menunaikan sholat tarawih di masjid, akan jauh lebih baik apabila dilakukan secara berjamaah.


Niat sholat tarawih.

Niat merupakan suatu yang penting ketika kamu hendak menunaikan ibadah. Layaknya sholat wajib, sholat tarawih juga diawali dengan niat.

1. Niat sholat tarawih sebagai ma'mum.

Usholli Sunnatat-taraawiihi rok'ataini mustaqbilal qiblati ma'muuman lillaahi ta'alaa.

Artinya: Saya niat sholat sunah tarawih dua rakaat menghadap kiblat sebagai makmum karena Allah Ta'ala.

2. Niat sholat tarawih sebagai imam.

Usholli sunnatat-taraawiihi rok'ataini mustaqbilal qiblati imaaman lillaahi ta'alaa.

Artinya: Saya niat sholat sunah tarawih dua rakaat menghadap kiblat sebagai imam karena Allah Ta'ala.

3. Niat sholat tarawih sendiri.

Usholli sunnatat-taraawiihi rok'ataini mustaqbilal qiblati lillaahi ta'alaa.

Artinya: Saya niat sholat sunah tarawih dua rakaat menghadap kiblat karena Allah Ta'ala.

Pada umumnya, masyarakat Indonesia melaksanakan sholat tarawih dengan 11 rakaat atau 23 rakaat. Tidak ada masalah dengan jumlah rakaat tersebut, baik itu 11 maupun 23 rakaat. Dilansir dari berbagai sumber, akan lebih baik jika sholat tarawih lebih dari 11 atau 13 rakaat, sebagaimana disebutkan dalam beberapa hadits shahih.

"Shalat Nabi shallallahu 'alaihi wa sallam di malam hari adalah 13 raka’at." (HR. Bukhari no. 1138 dan Muslim no. 764).

Lalu apa sih keutaman sholat tarawih di bulan Ramadhan? Berikut lansiran brilio.net dari berbagai sumber, Rabu (29/4).

1. Sarana menimba ilmu.

Niat sholat tarawih Istimewa

foto: sltrib.com

Ketika melaksanakan sholat tarawih di masjid, kamu akan mendapat banyak ilmu. Pasalnya, mendengarkan ceramah sebelum menunaikan sholat.

Namun ketika kamu menunaikan sholat tarawih di rumah, kamu juga bisa menambah ilmu dengan membaca Alquran beserta artinya, kamu akan memahami dan mengenal maknanya dengan baik.

 

2. Dosa tahun lalu diampuni Allah SWT.

Keutamaan menjalankan sholat tarawih adalah mendapatkan pengampunan dosa yang telah lalu. Jika kamu benar-benar melakukannya dan berdoa untuk diampuni segala dosa yang pernah kamu perbuat, maka Allah akan mendengarkannya.

Dari Abu Hurairah, Rasulullah SAW Bersabda:

"Barangsiapa melakukan qiyam Ramadhan karena iman dan mencari pahala, maka dosa-dosa yang telah lalu akan diampuni." (HR.Bukhari dan Muslim).

 

3. Meningkatkan silahturahmi.

Niat sholat tarawih Istimewa

foto: thedickinsonpress.com

Sholat berjamaah yang dilakukan di masjid bisa meningkat silahturahmi antarsesama. Pasalnya orang akan saling bertemu dan memiliki tujuan mulia. Namun hal serupa juga bisa terjalin di rumah, ketika kamu menunaikan sholat tarawih bersama keluarga di rumah, maka ikatan kekeluargaan juga akan sangat erat.

 

4. Sholat tarawih berjamaah sama halnya dengan sholat semalam penuh.

Niat sholat tarawih Istimewa

foto: thenational.ae

Keutamaan lain dari sholat tarawih, pahalanya sama dengan sholat semalaman penuh. Hal tersebut diperkuat oleh sabda Rasulullah SAW:

"Siapa yang shalat bersama imam sampai selesai, maka ditulis untuknya pahala qiyam satu malam penuh".

 

5. Menyejukkan hati.

Niat sholat tarawih Istimewa

foto: charitynavigator.org

Ketika kita memfokuskan diri pada ibadah, maka yang kita dapatkan adalah ketenangan. Dimana orang akan menjadi pribadi yang baik dan penyabar, selama bulan Ramadhan ini sangat dibutuhkan agar puasa yang mereka jalankan diterima oleh Allah.