Akibat adanya lonjakan kasus Covid-19 di Indonesia membuat pemerintah menerapkan Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) darurat di sejumlah daerah. Atas kebijakan tersebut, sejumlah pedagang kecil ikut mendapatkan dampaknya. Beberapa dari mereka dilarang berjualan di waktu tertentu.

Seperti diketahui, saat PPKM darurat hampir setiap hari aparat kepolisian maupun Satpol PP seringkali melakukan razia kepada sejumlah pedagang yang buka melebihi waktu operasional yang telah ditetapkan oleh pemerintah.

Selama masa itu pula beberapa kali beredar video di media sosial yang memperlihatkan seorang petugas yang merazia dengan cara sedikit kasar. Tindakan itu bahkan banyak dikecam warganet karena cara penertiban itu dianggap tidak humanis.

Namun, berbeda pada polisi yang satu ini. Polisi ini justru memiliki cara mengejutkan untuk mengatasinya. Dia mendatangi kakek penjual mainan dan tetap memintanya untuk menutup jualan. Lalu apa yang berbeda?

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by VIRALGOSIPMUSIK (@kepoinvidgram)

Dilansir brilio.net dari akun Instagram kepoinvidgram, Senin (19/7), seorang polisi tampak mendatangi kakek penjual mainan. Polisi ini rupanya ingin membeli barang yang dijual sang kakek. Video polisi ini mendatangi kakek penjual lantas menjadi viral di media sosial.

"Beli satu berapa?" tanya anggota polisi ini kepada sang kakek.

<img style=

foto: Instagram/@kepoinvidgram

 

"Rp 5 ribu," kata kakek penjual mainan ini.

"Saya beli 5 deh. Dikasih plastik ya," kata polisi ini.

"Kita beli 5, berarti 5 kali 5 berapa?" tanya polisi ini.

"25 (ribu)," jawab kakek ini sambil mempersiapkan mainan yang akan dibeli polisi tersebut.

<img style=

foto: Instagram/@kepoinvidgram

 

Tapi ketika mengeluarkan uang untuk membayar mainan yang dibelinya, ternyata polisi tersebut justru memberikan uang yang cukup banyak untuk sang kakek. Sontak saja hal tersebut membuat kakek penjual mainan itu terkejut sekaligus senang.

"Rp 5 juta buat sampeyan," kata polisi ini sembari mengambil mainan yang dibeli dan memberikan uangnya.

"Ya Allah, Ya Allah," kaget kakek tersebut yang langsung melakukan sujud syukur.

<img style=

foto: Instagram/@kepoinvidgram

 

"Pak senang nggak? Senang dapat duit?" tanya polisi ini.

"Iya senang," jawab kakek penjual mainan ini.

"Berapa ini?" tanya polisi tersebut.

"Rp 5 juta," jawab kakek ini.

Tak hanya sekadar memberikan uang kepada kakek penjual mainan, polisi ini juga meminta kakek itu untuk libur jualan selama masa PPKM tersebut.

<img style=

foto: Instagram/@kepoinvidgram

"Tapi ada syaratnya. Bapak boleh ambil uang ini dengan syarat karena sekarang sedang PPKM, bapak libur jualan sampai bulan depan. Mau?" jelas polisi ini.

"Mau," jawab cepat kakek tersebut.

"Cukup nggak, Rp 5 juta?" tanya polisi ini.

"Cukup," jawabnya.