Kelebihan dan kekurangan ambisius.

<img style=

foto: freepik.com

 

Setelah mengetahui ciri-ciri dari sikap ambisius, kamu juga perlu mengetahui beberapa kelebihan dan kekurangan dari sikap ambisius supaya dapat menyadari dan menghindarinya.

Kelebihan sikap ambisius.

- Sikap ambisius adalah salah satu jalan untuk mencapai tujuan demi tujuan yang lebih besar dan seringkali hal tersebut merupakan kunci kesuksesan.

- Sikap ambisius membuat seseorang menjadi lebih percaya diri karena kemampuan mereka dalam bekerja keras dan memanajemen diri sendiri.

- Sikap ambisius dan haus akan sesuatu yang lebih dapat menantang diri sendiri untuk mencapai tujuan yang lebih besar.

- Sikap ambisius dapat membuat seseorang menjadi pekerja keras karena mereka memiliki mimpi yang besar untuk dicapai.

Kekurangan sikap ambisius.

- Sikap ambisius bisa menjadikan seseorang menjadi lebih sensitif terhadap kritik dan kegagalan.

- Seseorang yang memiliki sikap ambisius bekerja secara perfeksionis sehingga kurang berfokus pada produktivitas.

- Seseorang yang ambisius sering memiliki kecenderungan untuk mengabaikan waktu istirahat pribadi mereka.

- Dengan memiliki sikap ambisius dapat merenggangkan hubungan dengan orang lain karena tidak menginvestasikan cukup waktu untuk suatu hubungan.

- Efek dari sikap ambisius adalah berlebihan dengan kecenderungan untuk terlalu fokus pada satu visi atau tujuan tertentu. Misalnya, jika kamu menetapkan untuk menghasilkan Rp 100 juta di usia 25 tahun, segala sesuatu yang tampaknya tidak segera membawa lebih dekat ke tujuan itu, mungkin menganggap proses yang dijalani saat ini tampak tidak berguna.


Sumber: Basuki. 2022. Perilaku Kewirausahaan Generasi Milenial. Bandung: Penerbit Media Sains Indonesia.