Brilio.net - Dewasa ini merayakan ulang tahun bukan zamannya dirayakan dengan berfoya-foya. Bertambahnya usia selayaknya dirayakan dengan cara yang bijaksana. Dalam rangka menyambut perayaan ulang tahun ke-75, Keluarga Besar Alumni SMAN 3 Yogyakarta atau dikenal dengan Keluarga Padmanaba menggelar Lustrum XV Padmanaba. Sekolah yang dikenal dengan lambang teratai ini telah menelurkan bibit-bibit unggul untuk kemajuan bangsa, seperti Radius Prawiro, Soebroto, Faisal Abda'oe, Soemantri Brodjonegoro, Herry Zudianto, dan masih banyak lainnya.

Berdiri sejak zaman penjajahan Belanda, tepatnya 19 September 1942, Padmanaba ikut menjadi saksi perkembangan bangsa Indonesia. Pada perayaan ulang tahun ke-75 ini, Pengurus Keluarga Besar Alumni, Pengurus Sekolah, dan OSIS SMAN 3 Yogyakarta beserta panitia mengelar berbagai kegiatan yang dilaksanakan secara maraton. Rangkaian kegiatan Lustrum XV Padmanaba ini digelar mulai dari tanggal 15 September hingga 19 September.

Tak seperti perayaan tahun sebelumnya, pada rangkaian kegiatan lustrum XV ini alumni beserta panitia menyuguhkan beragam hal baru. Kegiatan yang bertema Padmanaba Berbakti, Berbagi, dan Bersinergi ini hadir dengan beragam inovasi menarik. Pastinya sayang banget untuk dilewatkan!

Yuk intip bareng-bareng lima fakta unik perayaan ulang tahun SMAN 3 Yogyakarta lewat rangkaian kegiatan Lustrum XV!

1. Berkaitan dengan budaya dan lingkungan.

lustrum padmanaba © 2017 brilio.net

foto: instagram.com/@lustrumxvpadmanaba

Ditemui brilio.net di Sasono Ondrowino,  Minggu (6/8), Hendri Saparini selaku Ketua Umum Lustrum XV Padmanaba mengungkapkan rangkaian acara Lustrum XV ini telah direncanakan sejak tahun 2016. "Lustrum ini telah kita putuskan tahun 2016 lalu pada saat halal bil halal di Jakarta. Pada saat itu, kita putuskan untuk membuat lustrum yang tahun ini diupayakan untuk jadi lustrum yang cukup besar," ungkap Hendri yang juga alumni Padmanaba lulusan 1983.

Sebagai sekolah heritage yang ada di Yogyakarta, rangkaian kegiatan lustrum XV ini tak melupakan budaya aslinya. Beragam kegiatan puntelah disiapkan berkaitan dengan budaya yang ada seperti adanya acara Nonton Bareng Ramayana yang diadakan pada 15 September mendatang. Turut pula hadir Menteri Pariwisata Bapak Dr Ir Arief Yahya, M.Sc dan Gubernur DIY, Sri Sultan Hamengkubuwono X. Nonton bareng Ramayana ini menjadi pembuka rangkaian lustrum XV Padmanaba.

2. Tak sekadar kumpul melainkan penuh kegiatan inisiatif.

lustrum padmanaba © 2017 brilio.net

foto: brilio.net/@vindiasari

Pada perayaan Lustrum XV Padmanaba ini, panitia dan alumni menghadirkan beragam kegiatan yang segar dan baru. "Lustrum tahun ini panitia dan alumni berusaha akan ada banyak inisiatif-inisiatif baru. Jadi tak sekadar kumpul, tak sekadar ada kegiatan. Tapi ada inisiatif baru seperti mempromosikan pertunjukkan yang sebelumnya sudah ada sejak lama, namun sekarang mulai dilupakan anak muda. Bahkan orang dulu nggak pernah nonton," kata Hendri.

Rangkaian acara Lustrum XV Padmanaba ini meliputi Nonton Bareng Ramayana, Festival Bregodo, Padmanaba Berbagi, Padmanaba Berbakti, Padzar Malem-Padzar Pagi, dan Lomba Lari Padmanaba 5K & 10K. Pada Padmanaba Berbagi akan ada berbagai kegiatan yang ditujukan untuk masyarakat dan generasi milenials di mana alumni membuat pusat kreatif yang didorong dengan IT. Pusat kreatif ini direncanakan akan dibangun di 3 titik. Bukan hanya itu, alumni juga memberikan pilot projek meliputi pengelolaan sampah sebagai baktinya pada lingkungan.

3. Pertama kali menghadirkan Festival Bergodo antar SMA.

lustrum padmanaba © 2017 brilio.net

foto: hendra wardhana.

Pada Lustrum ke-15 ini, Padmanaba juga ingin menumbuhkan bibit-bibit bregodo rakyat yang identik dengan masyarakat Yogyakarta. RM Donny S Megananda, Ssi. MBA selaku panitia penanggung jawab Festival Bergodo menjelaskan, "Kalau biasanya lustrum SMA ada lomba tonti. Tahun ini SMA  ingin mempersembahkan sesuatu yang baru."

Melalui kegiatan Festival Bergodo-Siswamadya Antar Siswa akan ada lomba kreasi kostum dan gerak prajurit kraton Nusantara antar SMA. Tujuan dari adanya lomba ini diharapkan mampu mengenalkan bergodo atau prajurit kraton yang ada di Yogyakarta. Kamu mau jadi bagian dari event pertama lomba bergodo di Jogja? Kamu bisa daftarkan sekolahmu segera!

"Bergodo rakyat inilah yang kemudian kita tumbuhkan di anak-anak SMA. Diharapkan setiap SMA memiliki bregodonya sendiri," harap Donny yang juga alumni lulusan Padmanaba 1992. Lomba ini akan memperebutkan Tropi dari Gubernur DIY dan berbagai hadiah menarik. Tak sekadar sekali dilaksanakan, kegiatan ini akan digelar secara berkelanjutan di mana akan ada piala bergilir.

4. Momen berbagi dan berbakti dari alumni.

lustrum padmanaba © 2017 brilio.net

foto: instagram.com/@lustrumxvpadmanaba

Tak hanya membangun pusat kreatif untuk generasi milenials, alumni Padmanaba juga membangun gedung baru untuk almamaternya. Di mana uang yang ada diperoleh dari penggalangan dana dari para alumni. Momen lustrum ini juga dijadikan sebagai momen berbagi kebahagiaan lewat kegiatan Padzar Malam dan Padzar Pagi yang akan dilaksanakan di SMAN 3 Yogyakarta. Kegiatan tersebut berkonsep seperti pasar malam. Terdapat pula pertunjukkan dan panggung hiburan yang diisi oleh tiap angkatan alumni. "Hal yang menarik lainnya, lustrum ini diikuti dari alumni angkatan 60 hingga angkatan baru. Jadi ada lebih dari 25 angkatan yang hadir dalam kemeriahan lustrum," jabar Hendri.

5. Berbagai lomba menarik yang bisa diikuti untuk kalangan umum.

lustrum padmanaba © 2017 brilio.net

foto: instagram.com/@lustrumxvpadmanaba

Nggak cuma alumni yang bisa ikut kemeriahan ulang tahun Padmanaba. Kamu yang dari kalangan umum bisa ikut beragam kegiatan yang ada, mulai dari lomba lari jarak 5 kilometer hingga 10 kilometer. Tak hanya itu, kamu yang anak SMA juga bisa ikut Festival Bregodo, dan pasar rakyat lewat Padzar Malam-Padzar Pagi.

Menarik banget kan? Tunggu apalagi! Ikuti kemeriahan Lustrum XV Padmanaba yang akan diselenggarakan mulai 15 hingga 19 September 2017 mendatang. Info lebih lanjut kamu bisa kepoin media sosial resminya di Facebook Lustrum XV I 75 Tahun Padmanaba, Instagram @lustrumxvpadmanaba atau Twitter @padmanaba. Yuk jadi bagian keseruan ulang tahun ke-75 Padmanaba.