Brilio.net - Sinetron Terpaksa Menikahi Tuan Muda menjadi sorotan lantaran dianggap tidak berempati pada korban meletusnya Gunung Semeru. Dilansir dari berbagai sumber, pemilihan lokasi syuting yang dilakukan bukan tanpa alasan, menurut Dwi Sunarso Lobo, Line Producer PT. Verona Indah Pictures mengungkapkan bahwa jalan cerita dari sinetron itu mengisahkan seorang yang menjadi relawan kemanusiaan. Sehingga masuk akal memilih Semeru menjadi lokasi syuting kala itu.

Namun tindakan itu dianggap kurang tepat, karena banyak masyarakat di sana tengah berduka atas musibah yang menimpa mereka. Berbagai ungkapan protes pun disayangkan banyak pihak, termasuk Deddy Corbuzier yang menyampaikannya lewat sindiran yang cukup nyelekit.

Deddy Corbuzier sindir sinetron syuting di pengungsian Semeru Instagram

foto: Instagram/@mastercorbuzier

 

Dilansir brilio.net dari Instagram @mastercorbuzier, Selasa (28/12) ayah satu anak ini menyampaikan pendapat bijak dalam bentuk sindiran pada sinetron yang melakukan syuting di pengungsian Semeru.

Berawal dari pertanyaan mengenai minat Deddy untuk membuat podcast di lokasi bencana. Deddy menyadari bahwa itu merupakan pertanyaan sindiran yang harus dijawab dengan sindiran pula.

"Sindir sinetron ya? Itu sinetron luar biasa lho. Serius," kata Deddy.

Deddy mengatakan tim produser dianggap kurang totalitas. Seharusnya tidak hanya memanfaatkan lokasi pengungsiannya saja, namun juga momen pas terjadinya Semeru meletus.

"Pada saat Gunung Semeru meledak, anda syuting di sana, sekalian. Debu kena beneran, longsor kena beneran, yang meninggal, meninggal beneran pemainnya," jelas Deddy Corbuzier.

"Tuh baru top, mantap," sambungnya. terakhir dengan gaya isengnya dia melontarkan kalimat "Emang masih nonton sinetron?".

Melihat postingan Deddy, banyak yang meninggalkan komentar. Mereka justru memuji sindiran pedas Deddy Corbuzier.

"Hari gini masih nonton sinetron??," kata @mamavira8 tentunya ini merupakan ledekan.

"Ya om @mastercorbuzier , kta pihak PH udah punya ijin dri pemkab lumajang, coba kontek bp @thoriqul.haq ke podcast #closethedoor," @wahyu.budi.saputra tampak memberikan pembelaan.

"Geeeerrrrrrr omm. Emot api emot apiiiiii...." ujar @warji_apriyanto.

"Bener om Ded ga usah tanggung" ," sambung @muhammad_aldii93.

"Nahh Kya gni br demen sma om deddy Topp!!!," kata @micmrcpl.