Brilio.net - Kasus pelecehan seksual terhadap turis wanita di Labuan Bajo sempat menyita perhatian publik. Warga geram dengan tindakan pelaku karena selain biadab, juga bisa mencoreng citra Indonesia.

Kasus pelecehan terhadap bule bukan sekali ini terjadi. Aktris Hannah Al Rashid mengunggah screen capture dari pengguna Instagram yang geram dengan pelecehan yang menimpa wanita asal Polandia. Bagi Hannah Al Rashid, pelecehan yang menimpa bule tersebut begitu memprihatinkan.

Banyak orang asing yang datang ke Indonesia mengalami pelecehan. Pelaku pelecehan sendiri dilakukan masyarakat Indonesia. Kasus tersebut mengingatkannya pada kejadian yang menimpanya beberapa tahun lalu. Ia menjadi korban dari sosok yang dijuluki 'bule hunter'.

Melalui cuitannya di Twitter, Hannah Al Rashid pun bercerita tentang pengalamannya tentang bule hunter. Hannah pernah mengalami pengalaman buruk ini pada tahun 2006.

1. Kejadian bermula saat Hannah berkuliah 1 semester di UGM. Ia bersama mahasiswa asing melakukan masa orientasi di Fakultas Ilmu Budaya.

 

2. Hannah dan teman-temannya telah diperingkatkan kepada kakak angkatan untuk mewaspadai bule hunter. Sosok tersebut disebut kerap menggoda mahasiswi bule hingga mencuri uang.

 

3. Hannah tak tinggal diam saat menjadi korban bule hunter.

 

4. Saat di kantin, Hannah jadi korban catcalling bule hunter.

 

5. Merasa geram dengan si bule hunter, Hannah bertindak.

 

6. "Oh si bule hunter ya? Sini aja klo mau kenalan ama cewe bule, jangan kedip2 dari jauh aja!" kata Hannah kepada si bule hunter.

 

7. Bagi Hannah melawan pelaku pelecehan harus dilakukan oleh wanita.

 

8. Dalam hal ini, Hannah menilai banyak orang masih menyalahkan pihak wanita terkait kasus pelecehan.

 

9. Hannah menganggap wanita korban pelecehan tak memiliki tempat untuk melaporkan pelecehan yang dialaminya.

 

10. Di sisi lain, Hannah juga mengungkapkan masih banyak ditemukan pelecehan di dunia hiburan.

 

11. Hannah berpesan kepada laki-laki untuk berhenti melakukan pelecehan. Nggak cuma itu, Hannah ingin laki-laki tak menyalahkan korban namun membelanya.

 

12. Hannah ingin semua orang melawan tindak pelecehan yang terjadi.