Brilio.net - Setelah kurang lebih 13 tahun bekerja sebagai asisten Raffi Ahmad, Merry tiba-tiba memutuskan untuk mengundurkan diri. Keputusannya berhenti bekerja karena alasan orangtua.

Meski merasakan sedih dan kehilangan, namun baik Raffi Ahmad maupun Nagita Slavina pun mencoba ikhlas atas keputusan yang diambil Merry. Apalagi kala itu ibunda Merry juga berniat menjodohkan anaknya dengan seorang wanita.

Merry mengungkapkan jika dirinya yang memutuskan untuk kembali ke kampung karena ingin menemani ibunya di kampung halaman. Meski pernikahannya batal, Merry ingin menemani ibunya di kampung.

merry © 2019 brilio.net

foto: Instagram/@merryraffiahmad

"Kata orang bener sih lagi nyaman-nyamannya, kita ibarat kata kerja sama bos Raffi. Cuman disini saya berurusan sama ibu yang melahirkan aku ke dunia, yang ngasih makan aku dari kecil sampai sekolah. Itu seorang ibu yang minta temani di kampung," kata Merry seperti dikutip dari YouTube Merry Feat Iwang, Senin (30/9).

Namun disisi lain, usia tak bekerja lagi dengan Raffi, Merry mengaku saat ini dirinya ada pekerjaan di tempat lain. Menurut Merry kini ia bekerja di Pasuruan.

"Aku mau sedikit ada kerjaan di daerah Pasuruan," kata Merry.

Sebelumnya, Raffi Ahmad sempat menyinggung alasan Merry menolak kembali bekerja dengannya, karena Merry sudah bekerja di tempat lain. Menurut ayah satu anak ini, ia mengetahui hal tersebut dari salah satu tayangan di YouTube.

merry raffi © 2019 brilio.net

foto: Instagram/@merryraffiahmad

"Gua liat di youtube lo udah kerja sama orang lain," kata Raffi pada Merry.

"Di Pasuruan," timpal Nagita.

"Lo kerja sama siapa di Pasuruan?" tanya Raffi kepada Merry.

"Itu mah off air-off air yang itu," jawab Merry.

"Lo dapet gaji gede di Pasuruan," singgung Raffi kepada Merry.

Merry pun memberikan penjelasan. Dia mengaku dirinya berada di Pasuruan untuk tinggal sementara di rumah saudaranya. Sebab di kampung halamannya sedang kesulitan air lantaran musim kemarau.

"Di Pasuruan itu saya tinggal di rumah saudara. Saya cuma numpang tinggal di situ, karena cuacanya panas, airnya beli satu tangki Rp 350 ribu. Di Madura itu airnya beli buat mandi kalau lagi musim kayak begini. Makanya aku numpang tinggal di Pasuruan di tempat sepupuku. Disitu air enak, bukan kerja-kerja," katanya memberikan penjelasan.

Sejak tak lagi bekerja dengan Raffi Ahmad, Merry mengaku jika dirinya mendapat penghasilan dari endorse. Dengan jumlah follower lebih dari 1 juta, Merry banyak mendapat endorse beragam produk.

"Endorse alhamdulillah. YouTube juga masih jalan," katanya.