Brilio.net - Menjadi seorang selebriti tentu identik dengan kehidupannya yang glamor. Hal itu pun kerap mereka bagikan di media sosial masing-masing. Mulai dari hangout bersama teman di hotel mewah, hingga liburan ke luar negeri.

Kendati demikian, tak semua selebriti selalu menunjukan kemewahan hidup mereka. Ada beberapa selebriti yang justru peduli dengan alam dan satwa liar. Mereka pun ikut terjun langsung untuk mengurus dan juga melakukan kegiatan berhubungan dengan lingkungan dan satwa liar.

Salah satunya adalah model sekaligus pesinetron Manohara Odelia. Lama tak muncul di layar kaca, rupanya kini ia disibukkan dengan kegiatan sosial sebagai aktivis satwa liar. Sudah cukup lama wanita 29 tahun itu terjun sebagai aktivis satwa liar. Setiap kegiatannya pun kerap ia bagikan di media sosial.

Berikut potret Manohara saat melakukan kegiatannya sebagai aktivis satwa liar. Seperti dilansir brilio.net dari akun Instagram @manodelia, Jumat (9/7).

1. Sejak vakum dari industri hiburan tahun 2013, rupanya Manohara disibukkan dengan kegiatan sebagai aktivis satwa liar.

Momen Manohara saat jadi aktivis satwa liar © 2021 brilio.net

foto: Instagram/@manodelia

2. Tak mudah untuk dirinya bisa terjun sebagai aktivis lingkungan ini, karena ia harus mengikuti serangkaian pelatihan.

Momen Manohara saat jadi aktivis satwa liar © 2021 brilio.net

foto: Instagram/@manodelia

3. Melalui unggahannya di media sosial ia kerap membagikan momen saat sedang melakukan kegiatan jadi aktivis untuk satwa liar.

Momen Manohara saat jadi aktivis satwa liar © 2021 brilio.net

foto: Instagram/@manodelia

4. Tak ada rasa takut saat harus membelah hutan dan juga menyeberangi lautan, Manohara pun terlihat bahagia dan menikmati aktivitasnya.

Momen Manohara saat jadi aktivis satwa liar © 2021 brilio.net

foto: Instagram/@manodelia

5. Ini momen kebersamaan Manohara bersama teman-temannya saat membawa kotak yang berisi monyet untuk dilepas di alam liar.

Momen Manohara saat jadi aktivis satwa liar © 2021 brilio.net

foto: Instagram/@manodelia

6. Ia juga sempat mengikuti kegiatan relokasi buaya di Bali.

Momen Manohara saat jadi aktivis satwa liar © 2021 brilio.net

foto: Instagram/@manodelia

7. Wanita berambut panjang ini juga ikut mengevakuasi ular yang terjebak di sebuah bangunan di Bali.

Momen Manohara saat jadi aktivis satwa liar © 2021 brilio.net

foto: Instagram/@manodelia

8. Saat sedang melakukan kegiatan, ia pun menyempatkan diri untuk membaur dengan masyarakat lokal.

Momen Manohara saat jadi aktivis satwa berbagai sumber

foto: Instagram/@manodelia

9. Tak mengenal usia, status, dan juga suku, Manohara terlihat begitu enjoy saat duduk bersantai di warung sederhana.

Momen Manohara saat jadi aktivis satwa liar © 2021 brilio.net

foto: Instagram/@manodelia

10. Keberanian Manohara patut diancungi jempol.

Momen Manohara saat jadi aktivis satwa liar © 2021 brilio.net

foto: Instagram/@manodelia