Brilio.net - Rumah adalah tempat yang aman dan nyaman untuk kembali pulang, setidaknya itulah yang menjadi kesan bagi banyak orang. Kamu juga, kan?

Nah, tapi rumah pun bisa menjadi sesuatu yang menjengkelkan, lho. Dalam hal ini terkait pembangunannya. Ada kasus rumah dibangun yang menghalangi pandangan rumah tetangga, dibangun demi menggagalkan perencanaan atau tata kota.

Ada pula yang dibangun di lahan super sempit. Ada yang dibangun dalam upaya balas dendam, seperti yang terjadi di Australia. Rumah tersebut di cat pink dan ditambahi moncong babi untuk memprotes penolakan izin bangunan.

Mau tahu rumah-rumah yang bikin "kesel" itu? Berikut dikutip brilio.net dari Mental Floss, Senin (2/5), foto-foto rumah tersebut:

1. The Hollensbury Spite House di Alexandria, Virginia, Amerika Serikat.

rumah kesel © 2016 brilio.net foto: Flickr

Rumah ini dibangun pada tahun 1830 oleh pemiliknya yang ogah gang sebelah rumah dilewati orang lain.


2. The Tyler Spite House di Frederick, Maryland, Amerika Serikat.

rumah kesel © 2016 brilio.net foto: Wikimedia Commons.

Rumah milik seorang dokter bernama Tyler ini dibangun pada tahun 1814 akibat si dokter tak mau pemerintah kota membangun jalan yang melewati area propertinya berada. Nah, aturannya kala itu amat mendukung Tyler, yakni pemerintah kota tak bisa membangun jalan jika sebuah bangunan sedang dibangun di jalur jalan. Nah, lho...

3. The Virginia City, Nevada Spite House,  Nevada, Amerika Serikat.

rumah kesel © 2016 brilio.net foto: Twisted Sifter

Kamu lagi jengkel sama tetangga? Kamu sebaiknya nggak meniru satu orang ini. Dia membangun rumah super mepet dengan milik tetangganya, yang dianggap musuh, sampai-sampai si tetangga nggak punya ventilasi di samping rumah.

4. The Old Spite House di Marblehead, Massachusetts, Amerika Serikat.

rumah kesel © 2016 brilio.net foto: Wikimedia Commons

Tidak ada yang tahu pasti mengapa rumah ini dibangun asal. Konon pemilik rumah ini adalah dua bersaudara yang meributkan warisan orangtua. Sehingga salah satu saudara membangun rumah asal untuk menghalangi pemandangan dari rumah si kakak.

5. The Skinny House di Boston, Massachusetts, Amerika Serikat.

rumah kesel © 2016 brilio.net foto: Wikimedia Commons

Rumah satu ini juga disebut hasil sengketa dua bersaudara. Kabarnya, si satu saudara membangun rumah begitu besar saat saudaranya bertugas militer. Nah, ketika si saudara pulang bertugas, dia membangun rumah "tipis" ini sengaja memblokir sinar matahari rumah saudaranya.

6. The Sam Kee Building di British Columbia, Kanada.

rumah kesel © 2016 brilio.net foto: Wikimedia Commons

Saat pemerintah kota memperluan Pender Street, ternyata memakan banyak tanah milik Sam Kee Company. Pada tahun 1913, membangun bangunan komersial dengan lebar lima kaki (sekitar 1,5 meter). Ruang ekstranya dibangun dengan meluaskan area jendela lantai dua, sehingga bangunan tambahan ini menjorok keluar di atas trotoar.

7. The Cambridge Spite House, Massachusetts, Amerika Serikat.

rumah kesel © 2016 brilio.net foto: Wikimedia Commons

Pada tahun 1908, Francis O'Reilly marah kepada pemilik sebidang tanah di dekat rumahnya karena menolak membeli tanahnya dengan harga yang bagus. Maka dari itu, dia membangun rumah dengan lebar delapan kaki (kurang lebih 2,4 meter) ini. Desainer interior yang kini justru menempati rumah ini mengatakan bahwa bangunan ini seperti billboard tiga dimensi untuk pekerjaannya.

8.  Alameda Spite House, Northern California,  Amerika Serikat.

rumah kesel © 2016 brilio.net foto: Flickr

Bangunan ini adalah landmark tercinta di Northern California yang dibangun ketika pemerintah kota membangun jalan besar-besaran dan memakan lahan warga. Nah, si pemilik rumah ini akhirnya membangun rumah ini sebagai bentuk protes. Lebarnya sekitar 10 kaki (tiga meter) dan masih bisa ditempati untuk seratus tahun kemudian. Wah, usianya sudah tua berarti rumah ini, ya!

9. Freeport Spite House, New York, Amerika Serikat.

rumah kesel © 2016 brilio.net foto: Wikimedia Commons

Upaya pemerintah kota "menertibkan" pembangunan jalan yang sempurna digagalkan oleh tuan tanah. Tuan tanah ini membangun rumah Victoria di sebidang tanah berbentuk segitiga. Tentu saja ini merusak tatanan jalan kota yang diharapkan pihak berwenang berbentuk simetri.