Brilio.net - Beberapa waktu lalu masyarakat sempat dihebohkan dengan berbagai brand makanan yang namanya cukup nyeleneh mulai dari Mie Bikini hingga Kopi Jessica. Hal ini merupakan strategi marketing yang cukup menarik. Mengingat konsumen selalu merasa penasaran untuk nama brand yang unik. Nah, ternyata hal kayak gini bukan sesuatu yang baru lagi di Indonesia. Berbagai pedagang kaki lima sekali pun telah membuat brand kreatif dengan menggunakan nama-nama yang kontroversi dari publik figur.

Dihimpun brilio.net dari akun Facebook Iwan Soekri, Sabtu (24/9), beberapa hari yang lalu memang sempat viral video pedagang yang sedang menawarkan dagangnya kepada pembeli yang dengan sengaja merekam tingkah lucunya.

Menariknya, pedagang satu ini menamai dagangannya dengan nama artis tertentu serta penjelasan yang cukup nyeleneh dan bikin pelanggan tertawa. "Ada yang Luna Maya juga sama Saipul Jamil, ini artis semua artis bu," jelas pedagangnya sambil tersenyum menjelaskan berbagai arti dari jualannya.

Bahkan suara perempuan yang merekam pedagang tersebut sempat menanyakan asal si pedagang. Masih dengan guyonan lucunya, lelaki berjaket biru itu menjawab dengan logat Sunda yang sangat khas, "Aslinya mah orang Cililin, Garut."

Yakin deh kalau kamu ketemu dengan pedagang satu ini pasti kamu akan menjadi salah satu orang yang memuji trik marketingnya yang cukup kocak. Penasaran seperti apa kreatifnya pedagang satu ini berjualan kerupuk?