Brilio.net - Tokopedia dikenal sebagai salah satu situs jual beli online di Indonesia. Mulai dari produk fashion, kuliner, peralatan rumah tangga, hingga jasa. Tanpa harus bertatap muka, kamu bisa membeli barang dengan melakukan konfirmasi pembayaran. Maka nantinya si penjual akan mengirimkan barang yang kamu inginkan ke alamat tujuan.

Nggak hanya menyediakan kebutuhan sehari-hari, lewat Tokopedia pengguna juga bisa membayar tagihan bulanan IndiHome. Indihome menawarkan paket layanan komunikasi dan data seperti telepon rumah (voice), internet (Internet on Fiber atau High Speed Internet), dan layanan televisi interaktif (USee TV Cable, IP TV).

Kamu bisa membayar tagihan sesuai paket IndiHome yang kamu gunakan, dengan mudah dan praktis lewat Tokopedia. Berikut 7 cara bayar tagihan IndiHome lewat Tokopedia, dirangkum brilio.net dari indihome.co.id pada Kamis (12/2).

 

 

<img style=

foto: play.google.com

 

1. Masuk ke alamat website Tokopedia (www.tokopedia.com) atau buka lewat aplikasi.

2. Lakukan login. Setelah berhasil login, kemudian pilih menu "Lainnya" dan pilih menu Telkom.

3. Masukkan detail produk yang ingin dibayarkan (Telepon/Internet).

4. Periksa kembali detail pembayaran tagihan.

5. Pilih metode pembayaran yang kamu inginkan. Terdapat dua pilihan, yaitu bayar melalui bank atau gerai yang telah bekerja sama dengan Telkom.

6. Lakukan pembayaran.

7. Bukti pembayaran akan ditampilkan setelah transaksi berhasil.