Brilio.net - Kamu pasti pernah melihat satu unggahan di media sosial, apapun itu, yang sulit banget dipahami. Biasanya, kalau ketemu sama yang begini, orang bakal menganggapnya sebagai angin lalu. Paling mentok, responsnya paling cuma, "Ah, nggak jelas" lalu layar pun di-scroll.

Mungkin unggahan tersebut emang absurd. Tapi ada baiknya nggak buru-buru ambil kesimpulan kalau ketemu unggahan macam ini. Bisa jadi, unggahan tersebut punya maksud lain atau malah menyimpan kelucuan. Misalnya seperti beberapa status Facebook berikut ini.

Status berikut dihimpun brilio.net dari berbagai sumber pada Minggu (8/10). Saking absurdnya, status tersebut perlu dibaca dua kali baru paham. Nah, mungkin kalau sudah paham, kamu bakal mengerti lucunya di mana. Kalau nggak ketawa, paling tidak senyum tipis lah. Sila disimak.