Brilio.net - Kali ini Brilio merekomendasikan kamu untuk mengisi akhir pekan dengan memasak di rumah. Tapi kamu masih bingung mau masak apa? Tenang, kamu bisa membuat kreasi roti melon atau yang juga disebut melon pan. Selain nikmat dimakan pas hangat, kue khas Jepang ini juga pas untuk kamu jadikan camilan sore saat berkumpul keluarga atau sahabat sambil minum teh.

Semakin penasaran? Yuk simak resepnya yang brilio.net lansir dari akun instagram @cindessert, Kamis (19/5):

Bahannya:
1. 1 resep Basic Dough
2. 35 g Margarine
3. 50 gr Gula Bubuk
4. ½ butir Telur
5. 100-110 Tepung Protein Rendah
6. ½ sendok teh Baking Powder
7. Gula Pasir

Cara membuatnya:
1. Siapkan basic dough dan timbang masing-masing 40 gr lalu isi dengan keju parut.
2. Bulatkan kembali basic dough lalu masukan ke dalam cup dan istirahatkan selama 1 jam.
3. Sambil menunggu kamu buat adonan biskuit, masukan mentega dan gula halus lalu kocok hingga rata dan pucat.
4. Tambahkan telur, kemudian kocok kembali.
5. Masukkan tepung dan baking powder sedikit demi sedikit, lalu aduk hingga semuanya rata, bungkus dengan plastik wrap dan masukan ke kulkas selama 15 menit.
6. Keluarkan kembali adonan lalu tipiskan dan cetak berbentuk bulat.
7. Lalu beri corak seperti kulit melon, taruh ke atas adonan roti dan taburi gula pasir.
8. Oven selama 10-15 menit dengan suhu 180 derajat Celcius.

Nah resep Basic Dough-nya ini nih:

Bahannya:
1. 200 gr tepung protein tinggi
2. 50 gr tepung protein sedang
3. 15 gr susu bubuk
4. 6 gr ragi instan
5. 75 gr gula pasir
6. 2 butir kuning telur
7. ½ butir putih telur
8. 150 ml susu cair atau air
9. 50 gr margarine atau butter
10. ¼ sendok teh garam

Cara membuatnya:
1. Campurkan seluruh bahan kecuali susu, garam, dan margarine.
2. Lalu tambahkan susu sedikit demi sedikit sampai tercampur rata.
3. Masukan garam dan margarine lalu uleni (melumat bahan adonan dengan tangan) hingga kalis.
4. Istirahatkan dough selama kurang lebih 1 jam (mengembang dua kali lipat).

Yuk, bikin melon pan!