Brilio.net - Dalam perfilman Bollywood, nama Kajol menjadi salah satu nama yang muncul dalam film-film laris India. Terlahir dalam keluarga Mukherjee-Samarth, Kajol adalah putri dari keluarga seni.

Kajol merupakan putri dari seorang artis, Tanuja Samarth dan ayahnya adalah seorang pembuat film, Shomu Mukherjee. Tak heran jika kemampuan beraktingnya mengantarkan dirinya untuk membintangi berbagai film dari tahun ke tahun.

Wanita kelahiran Mumbai, 5 Agustus 1974 ini masih aktif berakting sampai detik ini. Film terbarunya Tanhaji yang berlatar pada akhir abad ke-17 baru saja rilis pada 10 Januari 2020. Selain film terbarunya itu, Kajol sudah membintangi film-film terbaik India.

Berikut brilio.net merangkum dari berbagai sumber, 10 film India terbaik dibintangi Kajol, Selasa (4/2).

2 dari 3 halaman


 
1. Kuch Kuch Hota Hai.

foto: IMDb.com

Film Kuch Kuch Hota Hai merupakan salah satu film legendaris yang sangat terkenal. Film ini sukses menyebarkan virus Bollywood ke seluruh dunia. Kuch Kuch Hota Hai berkisah tentang kisah friendzone yang dialami oleh Anjali yang diperankan oleh Kajol. Ia diam-diam menyukai Rahul (Shahrukh Khan) yang menyukai gadis lain.

Rahul tak sedikit pun memandang Anjali sebagai seorang perempuan karena penampilan tomboinya. Rahul yang saat itu menyukai Neina dan berakhir di pelaminan. Bertahun-tahun kemudian takdir membawa Rahul kembali bertemu dengan Anjali.

2. Kabhi Kushi Kabhi Gham.

foto: IMDb.com

Film Kabhi Kushi Kabhi Gham tak hanya mengangkat kisah percintaan saja. Film tersebut mampu membuat penonton terbawa dalam alur cerita. Selain Kajol, film ini dimainkan oleh sederet artis ternama seperti Shahrukh Khan, Amitabh Bachchan, Hrithik Roshan, dan Kareena Kapoor.

Kisah Kabhi Kushi Kabhi Gham mampu menghipnotis penonton, maka nggak heran jika filmnya digemari siapapun. Film ini bercerita tentang kisah cinta yang tidak mendapat restu orangtua.

3. Kuch Khatti Kuch Meethi.

foto: IMDb.com

Selain Kajol, Kuch Khatti Kuch Meethi ini juga dibintangi oleh Sunil Shetty, Rishi Kapoor, Rati Agnihotri, dan Pooja Batra. Film ini bercerita tentang anak kembar yang terpisah dari kecil tanpa tahu keberadaan masing-masing karena perceraian orangtua mereka. Mereka berdua bertemu ketika sudah dewasa. Kembar identik ini benar-benar memiliki kepribadian yang sangat berbeda.
 
4. Fanaa.

foto: IMDb.com

Dalam film Fanaa ini Kajol beradu akting dengan Aamir Khan. Film yang berlatar di Delhi dan Lembah Kashmir ini bercerita tentang seorang perempuan yang tidak bisa melihat kepada seorang pemandu wisata yang sangat. Tanpa tahu, pemandu wisata yang amat dicintainya itu memiliki sebuah rahasia yang buruk tentang masa lalunya.

5. U Me Aur Hum.

foto: IMDb.com

Kali ini Kajol beradu akting dengan sang suami, Ajay Devgan. Film bergenre drama romantis ini menceritakan tentang sepasang kekasih yang saling jatuh cinta karena sebuah pertemuan tanpa sengaja di kapal pesiar. Mereka kemudian memutuskan untuk menikah. Kehidupan pernikahan berjalan dengan harmonis sampai suatu hari sang istri yang saat itu sedang mengandung didiagnosis menderita Alzheimer.

3 dari 3 halaman



6. My Name is Khan.

foto: IMDb.com

My Name is Khan yang dibintangi Shahrukh Khan dan Kajol ini bercerita tentang seorang pria berkebutuhan khusus yang pergi jauh dari rumahnya di New York. Pria itu pergi ke Washington untuk menemui Presiden Amerika Serikat dan mengatakan jika dirinya memang Islam namun bukanlah seorang teroris.

7. We Are Family.

foto: IMDb.com

Film yang dibintangi oleh Arjun Rampal, Kajol, dan Kareena Kapoor merupakan remake dari film yang rilis pada tahun 1998, Stepmom. We Are Family bercerita tentang sepasang suami istri, Maya dan Aman yang telah berpisah dan kini Maya tinggal bersama tiga anaknya. Aman sendiri tinggal dengan kekasihnya, Shreya. Ketika ia mendengar jika mantan istrinya mengidap kanker, Aman memutuskan untuk kembali ke keluarganya.  

8. Dilwalle.

foto: IMDb.com

Dalam film Dilwalle, Kajol beradu akting dengan Shahrukh Khan. Dilwalle bercerita tentang hubungan antara Raj dan Meera, anak dari seorang mafia yang saling berselisih satu sama lain. Tanpa tahu, Raj mencintai Meera yang ternyata hanya memanfaatkan dirinya untuk kepentingan sang ayah. Namun, lambat laun mereka benar-benar jatuh cinta, sampai ada sebuah tragedi yang membuat mereka kembali berpisah.

9. Velaiilla Pattadhari 2.

foto: IMDb.com

Velaiilla Pattadhari 2 atau dikenal dengan VIP-2 merupakan film bergenre komedi romantis yang dibintangi oleh Kajol, Dhanush, dan Amala Paul. Film yang juga merupakan sekuel dari VIP tayang pada 2014.


Velaiilla Pattadhari 2 menceritakan tentang Raghuvaran yang hidup sengsara setelah menolak tawaran pekerjaan dari Vasundhara. Tidak ingin terus menerus terpuruk, Raghuvaran pun memulai aksinya.
 
10. Helicopter Eela.

foto: IMDb.com

Film Helicopter Eela dibintangi oleh Riddhi Sen, Kajol, dan Neha Duphia. Helicopter Eela menceritakan seorang penyanyi yang juga merupakan seorang janda. Ia kemudian bergabung dengan putrinya yang masih kuliah untuk menyelesaikan bidang studinya.


Reporter: Hameda Rachma