Pertama yang dilakukan adalah menggunakan foundation sebagai base makeup. Setelah itu step paling sulit adalah membuat riasan mata. Setiap orang itu punya bentuk mata yang berbeda dan unik. Jadi detail kecil apapun itu harus diperhatikan supaya hasilnya maksimal. 

recreate makeup Jisoo © TikTok

foto: TikTok/@ulynovita3

Jisoo memiliki kelopak mata ganda bentuk inline, dimana lipatan tersebut akan semakin menyempit saat mencapai ujung mata. Itu mengapa mata Jisoo itu terlihat innocent atau polos dan imut. 

Nah, karena struktur wajah Uly Novita berbeda dengan Jisoo, dimana Jisoo punya rahang yang lebih kecil. Walhasil Novita harus menyempitkan bagian rahangnya. Alih-alih memakai contour, dia menggunakan face painting dengan membuat garis dari ujung kening menuju ke bawah. 

recreate makeup Jisoo © TikTok

foto: TikTok/@ulynovita3

Novita juga menggunakan rambut palsu supaya kesan miripnya dapet banget, nih. Dia menggunakan hair net untuk menyembunyikan rambut asli. Dan, seperti inilah hasil recreate makeup Jisoo BLACKPINK. 

recreate makeup Jisoo © TikTok

foto: TikTok/@ulynovita3

Jika dilihat memang tidak seratus persen mirip, tapi kalau kamu melihatnya sepintar, keduanya tampak serupa. Hal ini juga diamini oleh warganet yang menyebut keduanya mirip lewat kolom komentar. 

"akhirnya lewat beranda lagi.. btw mirip sekali kk," kata aniemarifah.

"Kok bisa mirip bgt ya kerenn," puji Sasa Rissa Angela.

"sumpah demi apa? ini wooow bgeett kreeeennn

72.png

72.png

," ujar Wardanie

"mirip bgt boleh kali kak spill cara Bentuk Bibir love nya pake apa?" tanya Sa'eedah.

@ulynovita3 Recreate makeup Jisoo @blackpinkofficial ! Abis ini coba imitate siapa ya? #fyp #viraltiktok #flowerchallenge #jisoo #flowerjisoo #makeuptutorial - JISOO