Di awal proses rias memang terlihat Maulana menyapukan produk foundation dan bedak cukup tebal. Ia juga memakai contour yang tebal di bagian hidung, tulang pipi, dan rahang.

"tebal bgt bedak nya kayak MUA abal abal, Paling MUA murahan ini," lanjutnya.

pengantin dirias bak priyayi © TikTok

foto: TikTok/@maulana25_makeup

Bagian alis dan mata juga dibuat bold supaya lebih on point. Maulana merias kliennya menjadi pengantin Jawa. Itu sebabnya produk yang digunakan cukup tebal. Untuk menonjolkan bagian pipi dan hidung, Maulana menggunakan highlighter agar terlihat shimmering.

Alangkah hebatnya, Maulana menyulap wajah sang pengantin menjadi pengantin Jawa yang sangat ayu. Meski diawal terlihat tampak meragukan, namun Maulana membuktikan hasil riasannya nggak kalah seperti MUA lain yang lebih profesional. Padahal Maulana mengaku dirinya hanya MUA keliling di tempat tinggalnya.

"maklum saya hanya MUA keliling yg kemampuan saya terbatas," pungkasnya.

pengantin dirias bak priyayi © TikTok

foto: TikTok/@maulana25_makeup

Sang pengantin bahkan terlihat seperti priyayi, yakni seorang bangsawan Jawa dengan kelas sosial tinggi. Begitu juga warganet yang mengaku hasil riasan Maulana terlihat bagus, memesona, dan indah.

"apapun kata orang lain ,Daris saya pribadi mengatakan benerrrr² kerennn, asli, ini kerenn pake bangettt," kata @chimotps.

"pangling lihat pengantinnya hbs d make up," komentar hasnah.

"cantik tanpa menghilangkan ciri khas wajah aslinya, baguss," ujar VidinaShop.

"Waaahh ini bagus banget hasilnya, mantaf, keren, terus semangat untuk maju yaa kak. Semoga selalu dimudahkan rejekinya," kata Lani Tan.

@maulana25_makeup sakit tak berdarah #fypviral #YangPentingLakuin suara asli - MAULANA