Brilio.net - Hunian menjadi salah satu kebutuhan pokok manusia. Untuk itulah, papan sebanding pentingnya dengan pangan dan sandang. Tanpa hunian, orang tidak akan memiliki tempat untuk berlindung.

Tak sedikit orang yang belum memiliki hunian sendiri. Untuk itu, sebagian dari mereka biasanya akan menyewa rumah maupun kos-kosan. Namun, untuk menyewanya juga memerlukan biaya yang cukup besar.

Demi menekan biaya yang besar, tak sedikit orang yang rela memilih untuk menyewa kamar kos yang murah. Jika kamu sering melihat meme kamar kos dari kamar mandi, rupanya hal ini sudah jadi hal umum.

 

Seperti video yang diunggah oleh akun TikTok @designrumahmasakini. Dalam video tersebut, tampak sebuah kamar kos sempit berdinding keramik. Bahkan terdapat wastafel dan shower.

kamar kos jadi kamar mandi © TikTok/@designrumahmasakini

foto: TikTok/@designrumahmasakini

Seperti ini penampakan kamar kos yang tampak super sempit. Kamar tersebut berbentuk memanjang dengan beberapa perabotan yang disusun sedemikian rupa memenuhi ruangan. Terdapat kulkas kecil dan meja kecil. Terdapat wastafel kecil yang ada di ujung ruangan. Ruangan itu bahkan tidak cukup untuk diletakkan sebuah lemari.

kamar kos jadi kamar mandi © TikTok/@designrumahmasakini


foto: TikTok/@designrumahmasakini

Dalam kamar itu terlihat selang shower atau pancuran menggantung di atas ranjang. Sehelai tirai menutupi bagian ujung dari kamar. Tak tampak jendela dalam ruangan itu. Luas ukuran kamar tersebut bahkan hampir sama dengan ranjangnya. Saking sempitnya kamar itu, pria tersebut tidak dapat bergerak dengan leluasa. Pria itu harus memanfaatkan perabotan yang sedikit seperti meja kecil yang ada di dekat ranjang menjadi meja tempat memasak.

kamar kos jadi kamar mandi © TikTok/@designrumahmasakini

foto: TikTok/@designrumahmasakini

Pria itu mengeluarkan peralatan memasak yang disimpan di bawah meja dan mulai mengolah makanan instan. Tidak memiliki meja makan, pria itu pun menyantap makanannya di atas kasur.

Video yang tidak diketahui lokasinya tetapi diduga berasal didapat dari Weibo, China itu mendapatkan beragam komentar dari warganet. Unggahan tersebut telah ditonton sebanyak 1,5 juta kali. Tak sedikit warganet yang merasa ngeri dengan kamar kos super sempit tersebut.

"mendadak jadi bersyukur," kata @ferryy.1rw.

"wuah. gue lgs sesek napas liatnya. woy. engap bgt. takut bgt," ujar @ciellawliet58.

"lgsg brasa sesek n panik liatnya," kata @iamyanazhang.

"WC di situ juga," kata hayaku565.

"pernah ngerasain pny kamar begini, cuma bedanya gk ada gabung sama wastafel," ucap @diananoona88.

@designrumahmasakini

RUNAWAY - KAYDEN