Brilio.net - Dalam serial Upin & Ipin, kamu tentu mengenal tokoh Opah. Sosok perempuan usia senja ini merupakanan tokoh nenek dari Upin, Ipin, dan Kak Ros. Opah adalah anggota keluarga tertua di rumah.

opah upin ipin nenek dari keluarga ayah atau ibu Berbagai sumber

foto: Twitter/@jn_lee27

Sosok Opah yang sudah tak lagi muda ini tampil sebagai tokoh bijak, lemah lembut, serta penuh kasih sayang pada cucu-cucunya, terutama Upin dan Ipin. Sifat lemah lembut seorang Opah ini berkebalikan dengan Kak Ros yang selalu tegas bahkan galak terhadap kedua adiknya, Upin dan Ipin.

Namun, di media sosial sempat ada perbincangan di antara para penggemar Upin & Ipin. Opah ini adalah nenek dari keluarga atau ibu dari bapak atau ibunya Upin-Ipin, ya?