6. Inilah sudut yang terbilang sangat unik dari kamar ibu dua anak itu. Di balik televisi ada sebuah kaca lebar dan wastafel.

kamar Felicya Angelista ala di drakor © YouTube

kamar Felicya Angelista ala di drakor
© YouTube/FELITOgether

 

7. "Ini konsepnya dari Hito. Dia pernah lihat di salah satu hotel di Yogyakarta, dia pengin punya wastafel, cerminnya nempel sama TV,” ucapnya.

kamar Felicya Angelista ala di drakor © YouTube

kamar Felicya Angelista ala di drakor
© YouTube/FELITOgether

 

8. Kasur di kamar itu tampak luas dengan sisa space kecil untuk mereka meletakkan handphone. Ada pula telepon yang terhubung langsung ke service area.

kamar Felicya Angelista ala di drakor © YouTube

kamar Felicya Angelista ala di drakor
© YouTube/FELITOgether

9. Kamar ini ternyata memiliki dua sisi ruangan. Ruang yang ada di sisi kiri pintu digunakan khusus sebagai kamar tidur sementara ruangan di sisi sebelah kanan pintu digunakan untuk ruangan makeup.

kamar Felicya Angelista ala di drakor © YouTube

kamar Felicya Angelista ala di drakor
© YouTube/FELITOgether

10. Di ruangan itu juga terdapat beberapa koleksi makeup pemilik skincare Scarlett tersebut.

kamar Felicya Angelista ala di drakor © YouTube

kamar Felicya Angelista ala di drakor
© YouTube/FELITOgether

11. Di sisi kanan dan kiri meja rias itu terdapat dua lemari untuk menyimpan koper serta pakaian sehari-hari milik Feli dan Hito.

kamar Felicya Angelista ala di drakor © YouTube

kamar Felicya Angelista ala di drakor
© YouTube/FELITOgether

Felicya Angelista populer sebagai seorang bintang sinetron yang kerap wara-wiri di layar kaca. Seiring waktu dia lebih dikenal sebagai seorang pengusaha skincare yang sukses. Sebelum menjajal produk skincare, ia lebih dulu menekuni usaha masker wajah dengan nama Feli Skin.

Tidak disangka, bisnisnya ini mendapat respon positif dari publik. Hingga akhirnya Felicya Angelista melebarkan peluang usaha dengan membuat produk perawatan kulit lainnya pada 2017 dengan nama Scarlett Whitening.

Seiring berkembangnya bisnis tersebut, wanita 29 tahun itu melakukan strategi pemasaran dengan menggaet beberapa selebritis Korea Selatan untuk dijadikan brand ambassador. Sebut saja Song Joong-ki, idol grup TWICE dan EXO. Strategi marketing yang dilakukan Feli ini patut diacungi jempol mengingat penggemar Korea di Indonesia sangatlah besar.