Brilio.net - Kereta KRL hari Jumat (13/10) ini menggalami gangguan operasional. Walhasil banyak penumpang yang harus berjalan kaki menuju stasiun terdekat. "#InfoLintas Saat ini adanya kepadatan di lintas antara Stasiun Manggarai-Jakarta Kota dampak dari gangguan operasional yang terjadi," dilansir dari akun twitter resmi Commuter line. Pemilik akun Facebook Firman Zulkarnain memosting di grup Facebook KRL-Mania tentang suasana penumpang yang harus turun dari kereta.

petugas komuter line © 2017 brilio.net

foto: Facebook/@firmanzulkarnain

Tapi petugas tetap bergerak cepat untuk menangani masalah ini. Beberapa petugas memberi bantuan bagi penumpang untuk menaiki peron stasiun. Dilansir dari akun instagram @echa_khey, Jumat (13/10) aksinya mendapat pujian dari warganet.

 

A post shared by echa novianti hadi (@echa_khey) on

 

Banyak warganet yang memuji kesigapan petugas.

"Wah kya spiderman dong bsa lompat manjat...hebatttttt pokoke" ujar akun Instagram @pujiharjanto.

"Mantap jiwa" ujar akun Instagram @dody_jiwa28

"Petugas'y masih single gak itu?? Klo single boleh lah... semangat trus tugas'y pak.." ujar akun Instagram @fau.zhia.