Brilio.net - Jelang pergantian tahun, umumnya banyak orang membuat resolusi yang akan dilakukan tahun depan. Apalagi tahun 2020 penuh dengan tantangan yang belum pernah dibayangkan sebelumnya akibat persebaran pandemi Covid-19. Berbagai harapan dipancang agar tahun depan jauh lebih baik.  

Namun sebelum melangkah memasuki tahun baru, tidak sedikit juga orang yang merefleksikan diri. Apa saja yang telah diperbuat dan momen yang dilalui tahun ini. Hal inilah yang dilakukan model, influencer, dan pebisnis Rani Ramadhina.  

Rani Ramadhina © 2020 brilio.net

Bagi perempuan yang selalu memperhatikan kecantikan, penampilan, dan kesehatan ini, tahun 2020 menjadi masa yang membuatnya sedih dan prihatin. Bagaimana tidak, akibat pandemi Covid-19 yang mulai merebak di Indonesia sejak awal Maret 2020, perempuan bertubuh langsing dan seksi ini tidak bisa melakukan aktivitas yang melibatkan banyak orang.

“Tahun ini dampak Covid- 19, saya benar-benar lebih banyak di rumah, tidak bisa kumpul–kumpul dengan keluarga dan kerabat, baik saat moment ulang tahun, lebaran Idul Fitri dan lebaran haji. Tapi yang paling luar biasa sedih ketika Ibu saya meninggal. Tahun 2020 ini semuanya serba prihatin dan sedih, bukan untuk saya aja, tapi juga seluruh rakyat Indonesia,” ujar Rani.

Malah gegara pandemi, perempuan asal Sukabumi ini tidak berani menghadiri berbagai penganugerahan penghargaan yang ia terima. Sebut saja Succesessful Women Award 2020 dari Mediatama Award Management pada Jumat Malam 18 Desember 2020 lalu. Di saat yang sama ia juga meraih penghargaan Indonesia Excellence Entrepreneur Award 2020–2021 dari Indonesia Award Magazine.

Rani Ramadhina © 2020 brilio.net

Bahkan, Rani juga menunda obsesinya untuk membuka usaha kuliner tahun ini karena pandemi Covid-19. Untuk prospek bisnis tahun 2021 menurut Rani masih jalan di tempat dan belum signifikan, karena melihat situasi dan kondisi Covid-19 yang hingga kini masih mengkhawatirkan.

“Takut untuk buka usaha karena kondisi Covid-19 belum stabil juga. Belum bisa prediksi secara pasti, masih melihat–lihat dulu. Karena apapun juga harus melihat prospek bisnis dengan cermat, supaya hasilnya maksimal. Jangan membuka usaha di waktu yang tidak tepat,” ucap perempuan yang rajin olahraga treadmill di rumah ini.

Ketika diminta tanggapannya mengenai pemerintah yang akan menyuntik vaksin Covid- 19 kepada masyarakat Indonesia, Rani menyambut baik hal tersebut, agar masyarakat Indonesia bebas dari Covid-19 dan bisa menjalankan kehidupan secara normal bebas dari Covid-19.

Rani Ramadhina © 2020 brilio.net

Karena itu ibu dari Raisya Ramadina ini berharap, tahun depan ada harapan yang lebih cerah. Pandemi Covid-19 segera sirna. Lantas, apa rencana Rani menghabiskan tahun yang penuh tantangan ini? 

“Untuk malam pergantian tahun baru, saya cukup di rumah saja dengan keluarga. Semoga tahun 2021 yang tidak enak ini bisa menjadi kebahagiaan,” harap perempuan yang gemar bermain gitar ini sambil tetap berharap tahun depan bisa menjalankan kehidupan normal seperti sediakala.