Brilio.net - Nama Chloe Zhao kini sedang ramai menjadi perbincangan publik lantaran prestasi yang diraihnya. Perempuan keturunan China ini baru saja mendapatkan penghargaan sebagai sutradara terbaik dalam Film Nomadland di Oscar 2021. Penghargaan itu membawa dirinya menjadi sutradara wanita pertama asal Asia yang mendapatkan piala Oscar 2021.

fakta Chloe Zhao menang Oscar 2021 Berbagai sumber

foto: Instagram/@nomadlandfilm

Chloe Zhao merupakan perempuan kedua yang mendapatkan penghargaan di festival film bergengsi Academy Award tersebut. Sebelumnya, Kathryn Bigelow mendapatkan penghargaan serupa pada 2008 lewat film The Hurt Locker yang mengisahkan tentang Perang Irak.

Sekarang ini banyak yang penasaran dengan sosok Chloe Zhao, lebih jelasnya berikut beberapa fakta mengenai Chloe Zhao dan juga film Nomadland, seperti dilansir dari berbagai sumber, Selasa (27/4).

1. Nomadland sebagai film terbaik.

fakta Chloe Zhao menang Oscar 2021 Berbagai sumber

foto: Instagram/@nomadlandfilm

Film garapan Chloe Zhao meraih penghargaan film terbaik di Oscar 2021. Tak hanya itu, pemerannya utamanya, Frances McDormand, juga berhak menerima Piala Oscar 2021 sebagai aktris terbaik. Tentunya ini menjadi kebahagiaan tersendiri bagi perempuan berusia 39 tahun itu, karena berhasil menggarap film yang super keren.

2. Nomadland merupakan film ketiga garapan Chloe Zhao.

fakta Chloe Zhao menang Oscar 2021 Berbagai sumber

foto: Instagram/@nomadlandfilm

Nomadland menjadi film ketiga garapan sutradara berusia 39 tahun itu. Sebelumnya dia menggarap film Songs My Brothers Taught Me (2015) dan The Rider (2017).

3. Belajar dari masa kecil.

fakta Chloe Zhao menang Oscar 2021 Berbagai sumber

foto: Instagram/@nomadlandfilm

Lewat pidatonya saat menerima penghargaan, Chloe mengingat kembali masa-masa ketika dirinya berjuang menjadi sutradara. Baginya, semua seperti hal yang diajarkan orang tuanya dulu sewaktu masih kecil. Keluarga selalu mengajarkannya untuk yakin akan hal-hal baik.

"Akhir-akhir ini saya berpikir keras tentang bagaimana saya terus maju ketika keadaan menjadi sulit. Saya pikir itu kembali ke sesuatu yang saya pelajari ketika saya masih kecil.

"Ketika saya besar di China, ayah dan saya akan memainkan permainan ini. Kami akan menghafal puisi dan teks klasik Tiongkok, dan kami akan melafalkannya bersama-sama dan coba menyelesaikan kalimat satu sama lain," tutur Chloe seperti dilansir dari bbc.com

4. Chloe Zhao dari China ke Amerika.

fakta Chloe Zhao menang Oscar 2021 Berbagai sumber

foto: Instagram/@nomadlandfilm

Chloe Zhao lahir di China dengan nama Zhao Ting. Dia merupakan anak dari seorang eksekutif perusahaan baja. Ketika remaja dia memutuskan untuk bersekolah di Inggris dan melanjutkan pendidikannya di dua kota besar Amerika Serikat, Los Angeles dan New York.

5. Tuai kontroversi sekaligus pujian dari China.

fakta Chloe Zhao menang Oscar 2021 Berbagai sumber

foto: Instagram/@nomadlandfilm

Dilansir dari bbc.com, Chloe Zhao memiliki hubungan yang rumit dengan negara kelahirannya itu. Kaum nasionalis menyinggung wawancaranya di masa lalu, di mana Zhao mengkritik dan menjaga jarak dengan negara asalnya itu. Namun kini dia mendapatkan pujian, pengguna di platform mikroblog China Weibo memanggilnya "Cahaya China".