Brilio.net - Pangeran Abdul Mateen menjadi perbincangan hangat di media sosial karena kabar pernikahannya yang akan digelar tahun 2024 mendatang. Pria ini sempat hadir ke Indonesia dan sukses bikin sejumlah warga Tanah Air ini salfok dengan ketampanannya.

Maka nggak heran bila rencana pangeran Brunei Darussalam naik pelaminan sukses membuat banyak wanita Indonesia yang mengidolakannya patah hati. Salah satunya mungkin Wirda Mansur. Sebab, ia sempat didoakan agar berjodoh dengan Prince Abdul Mateen oleh ayahnya, Ustaz Yusuf Mansur.

Wirda yang dulu pernah blak-blakan mengungkap kekagumannya akan Prince Mateen, kini pun dimintai netizen tanggapan terkait kabar sang pangeran yang akan menikah. Alih-alih patah hati, rupanya Wirda justru ikut bersyukur dengan kabar bahagia ini.

Sambil bercanda, putri Yusuf Mansur itu bilang masih ada stok pangeran lain yaitu Tengku Hassanal Shah. Lantas siapa sih Tengku Hassanal tersebut? Daripada penasaran, yuk simak ulasan brilio.net dari berbagai Instagram @this.7, Kamis (12/10).

 

 

 

1. Nah, inilah sosok Tengku Hassanal, pangeran asal Malaysia yang kini menjadi incaran Wirda Mansur.

Tengku Hassanal Shah incaran Wirda Mansur © Instagram

Tengku Hassanal Shah incaran Wirda Mansur
© Instagram/@this.7

2. Tengku Hassanal merupakan putra kandung tertua Raja Malaysia dan Sultan Pahang saat ini, Al-Sultan Abdullah dan permaisurinya Tunku Azizah Aminah Maimunah Iskandaria.

Tengku Hassanal Shah incaran Wirda Mansur © Instagram

Tengku Hassanal Shah incaran Wirda Mansur
© Instagram/@this.7

3. Tengku Hassanal sendiri saat ini punya jabatan sebagai Pemangku Raja (wali penguasa) dan juga Tengku Mahkota alias Putra Mahkota Pahang yang keempat.

Tengku Hassanal Shah incaran Wirda Mansur © Instagram

Tengku Hassanal Shah incaran Wirda Mansur
© Instagram/@this.7

4. Pangeran kelahiran 17 September 1995 ini menghabiskan tahun-tahun awalnya belajar di Caldicott Preparatory School dan Sherborne School di Inggris.

Tengku Hassanal Shah incaran Wirda Mansur © Instagram

Tengku Hassanal Shah incaran Wirda Mansur
© Instagram/@this.7

5. Ia lantas memperoleh gelar sarjana hubungan internasional di Geneva School of Diplomacy and International Relations, Swiss.

Tengku Hassanal Shah incaran Wirda Mansur © Instagram

Tengku Hassanal Shah incaran Wirda Mansur
© Instagram/@this.7

 

 

6. Sebagai pewaris takhta Pahang, Tengku Hassanal juga menjalani pelatihan militer di Royal Military Academy Sandhurst di Inggris, selama 44 minggu pada tahun 2019 lalu.

Tengku Hassanal Shah incaran Wirda Mansur © Instagram

Tengku Hassanal Shah incaran Wirda Mansur
© Instagram/@this.7

7. Setelah selesai pelatihan militer, Tengku Hassanal ditugaskan di Brigade Mekanis 4 dari Batalion 12 Resmine Tentara Kerajaan Melayu. Ia juga mendapat pangkat Letnan Dua dari sang ayah.

Tengku Hassanal Shah incaran Wirda Mansur © Instagram

Tengku Hassanal Shah incaran Wirda Mansur
© Instagram/@this.7

8. Pada tanggal 29 Januari 2019, Tengku Hassanal secara resmi dinobatkan sebagai Tengku Mahkota (Putra Mahkota) dan Pemangku Raja selama lima tahun.

Tengku Hassanal Shah incaran Wirda Mansur © Instagram

Tengku Hassanal Shah incaran Wirda Mansur
© Instagram/@this.7

9. Memiliki paras yang rupawan dan begitu dekat dengan rakyat, nggak heran bila Tengku Hassanal juga sosok yang dekat dan dicintai rakyat. Tentu saja Tengku Hassanal bikin warga jatuh hati. Begitu juga dengan Wirda Mansur yang terpikat dengan sosoknya.

Tengku Hassanal Shah incaran Wirda Mansur © Instagram

Tengku Hassanal Shah incaran Wirda Mansur
© Instagram/@this.7